Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak (TP) Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Hulu Sungai Selatan (HSS) Hj Rusnawati Hermansyah beserta jajaran pengurus menyambangi Kecamatan Padang Batung untuk melakukan pembinaan dan silaturahmi.

"Pembinaan yang kita lakukan ini dalam upaya memperkuat koneksi antara TP PKK Kabupaten HSS dan TP PKK Kecamatan Padang Batung," ujarnya, di Padang Batung, Rabu.

Baca juga: 400 peserta ikuti jambore kader posyandu HSS 2023

Dijelaskan dia, kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara PKK kabupaten dan PKK kecamatan dan desa di Padang Batung, sekaligus dirinya memperkenalkan diri sebagai Pj Ketua TP PKK HSS.

Pihaknya melakukan pembinaan tentang program-program PKK yang sedang berjalan, dan menjelaskan pentingnya peran PKK dalam pemberdayaan keluarga.

Baca juga: Pj Ketua PKK HSS ingatkan peran kader posyando tangani stunting

Ini diharapkan akan mendorong kerjasama yang lebih erat dan partisipasi aktif dari PKK di tingkat kecamatan dan desa, dalam melaksanakan program-program mendukung kesejahteraan keluarga.

Kedatangan rombongan TP PKK HSS di Kecamatan Padang Batung diterima Plt Camat Padang Batung Ahmad Busairi dan Plt Ketua TP. PKK Kecamatan Padang Batung Arini Puteri, serta dihadiri pengurus TP. PKK kecamatan dan desa wilayah Padang Batung.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023