Sederet selebritis nasional, sosialita, pejabat, pengusaha, pernah ditanganinya dalam urusan make up.

Pria satu ini memang bertangan dingin menatarias wajah orang, sehingga hasil riasannya selalu memuaskan para klien.

Sejatinya. Adhya Priyatna, adalah seorang aparatur sipil negara (ASN) yang kesehariannya berkutat dengan urusan pemerintahan di Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan.

Adhya Priyatna mengaku telah menangani make up-nya artis dan orang tersohor, di antaranya,  Momo Geisha, Reza Artamevia, Ussy Sulistyowati, Okky Asokawati, Annisa Tri Hafsari dan dari kalangan pejabat serta pengusaha.

Ia mengaku memiliki pronsip dalam merias, yaitu, "Highlight your own beauty, bringing out the best in you", tonjolkan kecantikan anda, keluarkan yang terbaik dari diri anda.

"Sejak kecil saya memang suka seni, terutama seni lukis. Jadi, makeup itu berawal dari hobi. Pada 2005 saya dipercaya salah satu vendor wedding terkenal di Kalsel, Youngki,  untuk tangani pagar ayu," Adhya Priyatna menuturkan, melalui siaran pers.

Lantas, pada 2013, memutuskan konsen untuk makeup wedding. 

Mengenai kompetensi di bidang makeup, ia mengaku mengikuti belajar privat pada MUA nasional. yaitu Anpasuha, Slamwiyono, Olisherawati.

"Saya lulusan S1 Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat (ULM) tahun 2008. Sempat kerja di Bank Mandiri di bagian Credit Compliance Legal Administration RCO Banjarmasin sampai 2010," ungkapnya.

Pada 2011 Adhya Priyatna masuk PNS dan ditempatkan di Biro Organisasi Setda Prov Kalsel sampai sekarang.

"Saya juga menempuh pendidikan magister hukum, melalui tugas belajar dari Pemprov Kalsel." kata dia.

Dia harus bisa membagi waktu, jangan sampai kerjaan utama saya di Pemprov Kalsel terganggu. Memaksimalkan dan mengefektifkan serta meefisiensikan waktu kerja.

"Jadwal make up, kalau di hari kerja, saya terima kalau pengerjaannya subuh. Jadi, bisa kerjakan sebelum masuk kantor. Selain itu, saya bisa kerjakan di akhir pekan karena memang libur kantor," dia menuturkan.

Suka dukanya kerja di dua bidang. Sukanya, saya bisa menyalurkan hobi dan dibayar. Dukanya, saya tidak punya waktu libur. 

Tidak bisa berleha-leha. Tapi ini konsekuensi yang harus dijalani.

Komitmen pada Pekerjaan 
 
Sebagai orang kantoran, Adhya Priyatna termasuk pegawai yang komitmen dan konsisten pada tugas-tugasnya. 

Dia memang bertanggung jawab memosisikan diri sebagai aparatur pemerintah dan profesional MUA.

"Di kantor, saya fokus dan konsen menyelesaikan pekerjaan, baik itu dari sisi administrasi maupun dari sisi pembinaan," ujarnya.

Adhya juga sering diminta mengajar sebagai bentuk pembinaan sistem akuntabilitas kinerja.
"Ya, saya mengajar akuntabilitas kinerja di Pemkab/Kota dan seluruh SKPD di Pemprov Kalsel," pungkas.

Sementyara itu, biodata:
Nama Lengkap : Adhya Priyatna, MH
TTL : Cirebon, 24 Oktober 1985
Instansi : Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Selatan
Pendidikan Terakhir : S2 Hukum Universitas Lambung Mangkurat
Alamat Rumah : Banjarbaru

Pewarta: Taufik Ridwan

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023