Bupati Tapin, Kalimantan Selatan M Arifin Arpan melantik pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) untuk mengawasi langsung kondisi dan kerawanan di daerah. 

"Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah dalam konteks pencegahan dan antisipasi berbagai kerawanan sosial," ujar Arifin di Rantau, Senin. 

Baca juga: Wabup Tapin pinta FKDM sampaikan informasi langsung ke kepala daerah

Arifin melantik 63 orang pengurus FKDM terdiri dari tingkat kabupaten, kecamatan hingga kelurahan yang merupakan wadah koordinasi antarinstansi dan komunikasi masyarakat untuk mengupayakan pencegahan dini. 

"Hal ini sesuai dengan peraturan Kementerian Dalam Negeri, tentang kewaspadaan dini daerah," tutur Arifin. 

Para intelijen daerah ini, harap Arifin, mampu melaksanakan tugas dengan profesional. 

"Tugas FKDM terhadap potensi ancaman daerah ini, tidak lain demi menciptakan kerukunan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara," ungkap Arifin.

Ketua FKDM Kabupaten Tapin, Misran berjanji untuk gotong royong saat menjalankan tugas tersebut. 

"Tentunya, komunikasi yang efektif adalah kunci kesuksesan," kata Misran.

Sebagai jembatan pemerintah ke masyarakat, kata Misran, pihaknya saat ini sudah merencanakan beragam kegiatan untuk meningkatkan kemampuan pengurus.

"Selanjutnya, kita akan perjuangkan FKDM di tingkat desa," tutur Misran. 

Baca juga: Jaring Informasi Untuk Deteksi Dini

Pewarta: M Fauzi Fadillah

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023