Wali Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan H Ibnu Sina menyampaikan, pasar wadai Ramadhan merupakan wisata bagi warga mencari menu berbuka puasa yang sudah berusia 30 tahun.
 
"Saya harap ini menjadi event wisata menarik di Ramadan. Apalagi usianya sudah 30 tahun, jadi ciri khas sekali," ujar Ibnu Sina saat membuka pasar wadai Ramadhan 1444 H atau 2023 di Siring Menara Pandang Sungai Martapura di Jalan Piare Tendean, Banjarmasin Tengah, Kamis.
 
Ibnu Sina saat membuka pasar wadai Ramadhan tersebut didampingi wakilnya H Arifin Noor, Kapolresta Banjarmasin dan unsur Forkopimda.

Baca juga: Wabup Banjar harapkan pasar wadai gerakan perekonomian rakyat
 
Ibnu Sina menyampaikan, pasar wadai Ramadhan ini merupakan event tahunan yang resmi dibangun pemerintah kota bekerjasama dengan paguyuban pedagang pasar Ramadhan Banjarmasin.
 
Pada tahun ini, pasar wadai Ramadhan Banjarmasin digelar di wilayah objek wisata andalan Kota Banjarmasin, yakni, Siring Menara Pandang Sungai Martapura di Jalan Piare Tendean.

Pada beberapa Ramadhan sebelumnya, pasar wadai Ramadhan di gelar di Jalan RE Martadinata atau depan Balaikota Banjarmasin yang juga berdekatan dengan sungai Martapura.
 
Sebelumnya juga pernah di gelar di di depan Mesjid Raya Sambil Muhtadin Banjarmasin dan di Jalan Sudirman di depan kantor eks Gubernur Kalsel, keduanya juga di dekat sungai Martapura.

Baca juga: Wali Kota: Pasar Wadai Banjarbaru sarana promosi produk UMKM
 
Pasar wadai Ramadhan 1444 H atau tahun 2023 ini diikuti pedagang hampir 150 orang, di mana berbagai menu makanan dan minuman untuk berbuka puasa tersaji di sana, bahkan lengkap untuk kue-kue khas Banjar.
 
"Bahkan wadai 41 macam itu ada di pasar wadai ini. Tapi kalau di lain tidak ada," ucap Ibnu Sina.
 
Dia pun berharap, seluruh pihak terus mendukung terselenggaranya pasar wadai Ramadhan ini.  
 
"Dan Dinas bisa membina para pedagang. Bukan hanya paguyuban, tapi juga pedagang lainnya serta UMKM," demikian ujar Ibnu Sina.
 
Saat pantauan pembukaan pasar wadai Ramadhan Banjarmasin ini, dikunjungi ribuan masyarakat yang ingin membeli menu berbuka puasa.

Baca juga: Gubernur Kalsel: Pasar Wadai Ramadhan bagian dari budaya daerah
 

Pewarta: Sukarli

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023