Masih adanya warga yang belum bisa menikmati penerangan listrik membuat Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Hulu Sungai Utara menyalurkan dana yang terhimpun dari wajib zakat, infaq dan shodaqoh untuk membantu pemasangan listrik.

Salah satu warga yang belum menikmati penerangan listrik bernama Yusuf, karena ketiadaan biaya tidak mampu memasang aliran listrik dirumahnya di Kelurahan Sungai Malang.

"Alhamdulillah mendapat bantuan dari BAZNAS  yang memasangkan listrik di rumah kami karena yang sangat kami butuhkan saat ini memang penerangan listrik," ujar Yusuf di Amuntai, belum lama ini.

Selama ini Yusuf mengaku hanya menggunakan sarana penerangan seadanya berupa lampu teplok. Pekerjaannya yang serabutan membuatnya tidak mampu mengumpulkan uang untuk biaya pemasangan listrik.

Staf Pendayagunaan BAZNAS HSU Ahmad Zurkani mengatakan, melalui program HSU Peduli pihaknya menyalurkan bantuan untuk situasi yang kondisional.

"Karena ada warga yang membutuhkan aliran listrik kita bantu sesuai kebutuhan dan keinginannya," kata Zurkani.

Ia menjelaskan, BAZNAS HSU memiliki lima  program yaitu HSU Makmur berupa bantuan modal usaha, HSU Cerdas untuk pendidikan atau beasiswa, HSU Peduli yang bersifat kondisional, HSU Takwa berupa bantuan sarana atau tempat ibadah dan HSU Sehat berupa bantuan kesehatan kepada masyarakat.

"Tentu kami berharap dengan adanya BAZNAS ini masyarakat khususnya HSU dapat mempercayai BAZNAS sebagai lembaga yang terpercaya, adil, amanah serta transparan dalam menyalurkan dana, infaq, sedekah kepada orang yang memerlukan," katanya.

 

Pewarta: Eddy Abdillah

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022