Banjarmasin, (Antara) - Satuan Polisi Perairan (Satpolair) Polresta Banjarmasin, ikut peduli kesehatan masyarakat dengan membagi-bagikan masker secara gratis kepada para pengguna klotok (perahu mesin) dan transportasi sungai.


"Kami bagikan masker karena saat ini cuaca di Sungai Barito dan Sungai Martapura diselimuti kabut asap yang bisa mengganggu pernapasan masyarakat," tutur Kepala Satuan Polisi Perairan Polresta Banjarmasin AKP Untung Widodo di Banjarmasin, Rabu.

Ia mengatakan, bagi-bagi masker itu dilakukan oleh beberapa anggota Satpolair dalam bentuk pelaksanaan kegiatan polisi masyarakat atau biasa disebut Polmas.

Selain itu kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu (2/9) pagi sekitar pukul 07.00 Wita. Dan hingga saat ini jarak pandang di Sungai Barito dan Sungai Martapura kurang bagus.

"Kegiatan seperti ini akan terus kami lakukan secara rutin tergantung dari kondisi di lapangan," tutur pria yang akrab dengan para awak media itu.

Terus dikatakannya, mengingat cuaca berkabut asap akibat seringnya terjadi kebakaran lahan maka pihak Satpolair juga mengimbau para juragan klotok untuk menghidupkan lampu klotok/kapal guna sebagai tanda.

Bukan itu saja, bagi-bagi masker juga dilakukan oleh polisi yang menggunakan baret biru itu kepada para penumpang ferry penyemberangan yang melintas di Sungai Barito dan Sungai Martapura.

  "Penumpang ferry ataupun penumpang klotok menyambut positif kegiatan Polmas Satpolair dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian terhadap kesehatan masyarakat," ujar pria berpangkat Ajun Komisaris Polisi itu.    

Pewarta: Gunawan Wibisono

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015