Bupati Banjar Saidi Mansyur melantik dan mengambil sumpah jabatan 48 pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banjar untuk mengisi jabatan baik lingkup dinas maupun badan. 

Pelantikan dilaksanakan di Mahligai Sultan Adam Martapura, Rabu dihadiri Sekda Banjar Mokhammad Hilman, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Masruri, dan beberapa kepala SKPD lingkup Pemkab Banjar.

Bupati Banjar Saidi Mansyur dalam sambutan mengatakan, pelantikan merupakan sebuah proses dalam menunjang kinerja di pemerintahan daerah baik untuk penyegaran maupun pengisian struktur organisasi.

"Selain itu juga mengingatkan kepada pejabat agar mampu menjalankan tugas karena pelantikan merupakan amanah atau bentuk kepercayaan pimpinan yang harus dijaga sebaik-baiknya," ujar dia. 

Dikatakan, Pemkab Banjar sangat membutuhkan aparatur pemerintah yang mampu bekerja keras, bersinergi dengan semua pihak dalam rangka melakukan percepatan pelaksanaan program yang telah direncanakan.

"Harapan kami, pelantikan dapat lebih memberikan motivasi kepada saudara yang dilantik untuk terus berkiprah dan mengabdikan diri sebagai ASN yang bekerja sesuai tugas pokok dan fungsi yang menjadi tanggungjawabnya," kata dia. 

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021