Sekretaris Daerah (Sekda) Hulu Sungai Selatan (HSS), H Muhammad Noor memimpin rapat persiapan 50 ribu vaksin dari partisipasi pengusaha yang akan diberikan bagi masyarakat dan pelajar.

Ia mengatakan, pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Kabupaten HSS sudah berjalan dengan baik, masyarakat pun sangat antusias agar bisa divaksin.

"Hanya saja jumlah vaksin dengan masyarakat yang ingin divaksin masih belum terpenuhi," katanya, dalam keterangan, di aula Ramu, Setda Pemkab HSS. Senin (6/9) kemarin.

Dijelaskan dia, di tengah tersendatnya vaksin yang kurang, para pengusaha di Kabupaten HSS akan memberikan bantuan pasokan 50 ribu vaksin kepada Pemkab HSS, nantinya akan disalurkan untuk masyarakat dan pelajar di HSS.

Vaksinasi tersebut secepatnya akan dilaunching, untuk bisa diberikan kepada masyarakat dan pelajar. Untuk itulah, rapat tersebut dilaksanakan membahas teknis terkait bantuan vaksinasi.

"Diharapkan dengan banyaknya masyarakat yang divaksinasi dapat menciptakan kekebalan tubuh terhadap masyarakat sehingga dapat menekan penyebaran COVID-19," katanya.

 Rapat yang dipimpin Sekda HSS, turut diikuti para pejabat di Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) terkait, tim Satgas COVID-19, dan para pengusaha.

Baca juga: 17 warga HSS dinyatakan positif COVID-19 di Batakan telah diisolasi

Baca juga: Sekda HSS pimpin rapat forum komunikasi pemangku kepentingan utama JKN-KIS

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021