17 warga HSS yang dinyatakan positif COVID-19 saat melakukan perjalanan ke tempat wisata Pantai Batakan Baru, Kabupaten Tanah Laut, telah dirawat dan diisolasi di pusat karantina eks bangunan RSUD Kandangan, Hulu Sungai Selatan (HSS).

Sekretaris Daerah (Sekda) HSS, H Muhammad Noor, di Kandangan, Senin (6/9), mengatakan pihaknya melalui Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) HSS telah menindaklanjuti adanya beberapa warga yang dinyatakan positif berdasarkan tes swab antigen Puskesmas Batakan.

"Mereka saat ini telah dirawat di ruang isolasi  di pusat isolasi eks bangunan RSUD Kandangan, dan akan dilakukan tes Polymerase Chain Reaction (PCR)," katanya yang juga merupakan Wakil Ketua IV Satgas COVID Kabupaten HSS, dalam keterangan.

Diberitakan sebelumnya, ada sekitar 25 orang rombongan wisatawan dari Kabupaten HSS dilakukan swab test antigen oleh Tim Puskesmas Batakan didampingi Tim Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kabupaten Tanah Laut dan Kecamatan Panyipatan.

Dari hasil swab test antigen rombongan tersebut menunjukkan 68 persen dinyatakan positif, atau dari 25 sampel yang diperiksa, ada 17 orang positif, pasien yang positif dikoordinasikan ke Kepala Dinkes Tanah Laut agar bisa disampaikan ke Kepala Dinas HSS.

Rombongan tersebut terpaksa diswab antigen, karena kedapatan nekat menerobos masuk tempat wisata untuk menginap di Pantai Batakan Baru,  Sabtu (4/9) malam, kemudian setelah menerima hasil swab test antigen, rombongan diminta untuk pulang ke daerahnya.

Adapun untuk data resmi Satgas COVID-19 Kabupaten HSS hingga hari ini, Senin (6/9), diketahui jumlah kasus positif COVID-19 telah mencapai 2.164 orang, 71 orang di antaranya dalam perawatan, sembuh 2.022 orang dan meninggal 71 orang.

Tertinggi kasus positif terjadi di Kecamatan Kandangan dengan total 965 kasus, kemudian Kecamatan Sungai Raya 217 kasus, Padang Batung 214, Daha Selatan 199, Daha Utara 183 orang.

Selanjutnya, di Kecamatan Simpur 154 kasus, Angkinang 133, Telaga Langsat 44, Kalumpang 29, Loksado 18 dan terakhir di Kecamatan Daha Barat delapan kasus.

Baca juga: Wabup HSS tinjau pembelajaran tatap muka hari pertama

Baca juga: PPKM level III di HSS diperpanjang hingga 6 September 2021

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021