Setiap Ramadhan, harga kebutuhan pokok umumnya merangkak naik, hal itulah yang melatar belakangi Tim Penggerak (TP) Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) melaksanakan pasar murah selama dua hari berturut-turut dari tanggal 08 sampai dengan 09 April 2021.

Ketua TP PKK HSS Hj Isnaniah Achmad Fikry, di Tabihi, Kamis (8/4), mengatakan pasar murah ini hasil kerjasama pihaknya dengan Bank Kal-Sel, Bank BRI, Bank Kal-sel Syariah, PT. AGM, KORPRI, PGRI, CV. Banua Utama Teknik Konsulen dan CV. Rezeky Setia Abadi.

Baca juga: 150 anak di HSS ikuti khitanan massal PKK

"Di hari pertama Pasar Murah mengambil lokasi di Desa Tabihi, Kecamatan Padang Batung dan Desa Hulu Banyu Kecamatan Loksado," katanya, dalam keterangan.

Dijelaskan dia, pasar murah ini adalah bagian dari bentuk perhatian dan kepedulian TP PKK Kab. HSS kepada masyarakat, dengan harapan apa yang dilakukan hari ini bermanfaat dalam meringankan beban yang dihadapi masyarakat jelang bulan suci Ramadhan.

Perwakilan Warga Loksado, H. Masriansyah, mengucapkan terimakasih banyak kepada TP PKK HSS yang telah menggelar Pasar Murah untuk masyarakat Loksado dan sekitarnya.



“Kami mewakili kecamatan dan masyarakat Loksado menyampaikan ucapan terimakasih banyak kepada TP PKK HSS yang telah berpartisipasi, memberikan paket sembako murah untuk keperluan menjelang bulan puasa tahun ini,” katanya.

Sementara itu, Warga Tabihi, Kecamatan Padang Batung,  Rusdiana berharap agar pelaksanaan pasar murah dapat terus dilaksanakan dan berkelanjutan karena dirinya sangat terbantu dengan adanya pasar murah ini apalagi menjelang bulan puasa.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021