Pemerintah Kota Banjarbaru siap memberikan keterampilan terhadap penghuni rumah disabilitas netra sehingga bisa memanfaatkannya untuk mendapat penghasilan dan memenuhi kebutuhan hidup. 

"Penghuni rumah disabilitas netra akan diberikan keterampilan seperti keahlian memijat dan keterampilan membuat telur asin yang bahannya sudah disiapkan," ujar Sekda Kota Banjarbaru, Said Abdullah, Sabtu. 

Ia mengatakan, pemberian keahlian dan keterampilan bagi penghuni rumah disabilitas itu dilakukan agar mereka tidak melakukan perbuatan tidak terpuji yakni meminta-minta kepada orang lain. 

Ditekankan, salah satu syarat utama bagi penghuni rumah khusus yang ditempati tanpa biaya atau gratis itu adalah larangan meminta-minta dan jika terbukti akan diproses hingga tidak dibolehkan lagi tinggal disitu. 

"Syarat wajib yang harus dipatuhi dan tidak boleh dilanggar adalah penghuni dilarang meminta-minta di jalan dan jika terbukti maka langsung diproses dan di keluarkan dari perumahan Netra Kota Banjarbaru," tegasnya.

Dikatakan, pihaknya sudah melakukan seleksi calon penghuni rumah yang akan menempati 15 unit rumah dari bantuan Kementerian PUPR khusus bagi penyandang disabilitas netra di Jalan Trikora Banjarbaru itu. 

Ditambahkan, 15 unit rumah bantuan Kementerian PUPR itu menambah jumlah rumah di kawasan setempat yang sebelumnya dibangun Pemkot Banjarbaru maupun partisipasi pihak swasta di provinsi setempat. 

"Harapan kami, warga yang tinggal bisa saling rukun dengan tetangga dan selalu aktif di kegiatan keagamaan dan menjalankan syariat Islam, serta membersihkan dan menjaga seluruh fasilitas yang disediakan," pesannya.

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021