Saham-saham Jerman rontok pada perdagangan Kamis (30/7/2020), memperpanjang kerugian untuk hari ketiga berturut-turut, dengan indeks acuan DAX 30 di Bursa Efek Frankfurt terjungkal 3,45 persen persen atau 442,61 poin, menjadi berakhir di 12.379,65 poin.
Indeks DAX 30 menyusut 0,10 persen atau 13,02 poin menjadi 12.822,26 poin pada Rabu (29/7/2020), setelah melemah 0,03 persen atau 3,38 poin menjadi 12.835,28 poin pada Selasa (28/7/2020), berbalik dari kenaikan 0,60 poin, hampir tak berubah, menjadi 12.838,66 poin pada Senin (27/7/2020).
Dari 30 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan yang menjadi komponen indeks DAX 30, seluruhnya mengalami kerugian, tak satu pun yang berhasil membukukan keuntungan.
Diikuti oleh saham perusahaan produsen otomotif Volkswagen yang anjlok 6,13 persen, serta perusahaan bahan bangunan multinasional Jerman HeidelbergCement kehilangandan 6,01 persen.
Volkswagen adalah saham yang paling aktif diperdagangkan sepanjang hari, dengan nilai transaksi mencapai 374,12 juta euro (439,33 juta dolar AS).
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020