Oleh Syamsuddin Hasan

Banjarmasin, (Antaranes Kalsel) - Wakil Ketua DPRD Kalimantan Selatan H Riswandi selain menyambut positif, juga berharap agar Komisi Pemberantasan Korupsi mampu menuntaskan penanganan permasalahan pertambangan, tidak terkecuali di Kalimantan Selatan

"Sebagai penegak hukum yang selama ini dianggap `super body,` saya yakin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mampu memberantas pertambangan tanpa izin (Peti) dan atau mafia-mafia pertambangan hingga tuntas," tandasnya, di Banjarmasin, Sabtu.

Karena menurut mantan pegawai Departemen Keuangan RI itu, aparat penegak hukum yang ada selama ini seperti kepolisian, tampaknya kualahan menangani permasalahan pertambangan, dan baru sedikit yang sampai ke "meja hijau" (pengadilan).


Pewarta:

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014