Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Daha Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Mulkan, mengatakan hingga hari ini Selasa (31/3) masker yang dibuat dari kreasi anak-anak didiknya telah mencapai 500 lembar masker.

Ia mengatakan, bersyukur pembuatan masker gratis mendapatkan tanggapan positif dari banyak pihak, termasuk dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS melalui Dinas Kesehatan yang memesan 1.000 lembar masker, pesanan ini juga karena masker yang dibuat sudah sesuai standar medis atau kesehatan.

"Selama inikan karena kami tidak punya modal maka memakai kain-kain bekas praktik dan ditambah membeli pelapisnya berbahan karet, sudah dites walaupun bukan pabrikan," katanya, Selasa (31/3).
 
Pembuatan masker gratis di SMKN 1 Daha Selatan (Fathurrahman/Info Daha Negara/Antarakalsel)

Baca juga: Corona dan penundaan Pilkada, Banwaslu HSS berhentikan sementara Panwascam dan PKD

Dijelaskan dia, pesanan masker juga datang dari Pemerintah Kecamatan Daha Selatan dan Pemerintah Desa se Kecamatan Daha Selatan sebanyak 1.100 lembar serta dari anggota DPRD HSS ada yang membantuk membelikan bahan dan upah yang bila dikerjakan akan berjumlah ribuan juga.

Masker yang dipesan baik dari Pemkab, Pemerintah Kecamatan, desa serta bantuan dari Anggota DPRD tersebut memang nantinya juga akan dibagikan secara gratis untuk masyarakat yang membutuhkan.

Sebelumnya, pihaknya berencana akan membagikan masker tersebut kepada masyarakat yang melintas di jalan raya namun berdasarkan masukan dari tenaga medis di Puskesmas cara itu kurang efektif.

Dan sesuai arahan tenaga medis tersebut, masker hendaknya diberikan kepada mereka yang bergejala seperti flu ataupun batuk, maka kemudian pihak SMKN Daha Selatan mendistribusikan ke puskesmas-puskesmas.
 
Para siswi pembuat masker di SMKN 1 Daha Selatan (Fathurrahman/Info Daha Negara/Antarakalsel)

Baca juga: Penertiban rutin di HSS, tempat kumpul hingga warung malam nekad buka bakal dibubarkan

Masker-masker yang telah dibuat siswa dari jurusan Tata Busana itu dibagikan melalui 10 Puskesmas yang ada di kawasan Daha, untuk diberikan kepada warga yang membutuhkan tetap secara gratis.

"Selain ke puskemas, Masker gratis kita hari ini juga kita bagikan untuk para relawan yang melakukan penyemprotan Disinfektan di wilayah Daha, mendukung upaya bersama mencegah penularan virus Corona," katanya.

Ditambahkan dia, untuk pembuatan masker tersebut memang berasal dari inisiatif anak-anak didiknya yang duduk kelas XI yang harusnya magang, namun karena adanya kebijakan siswa harus kembali ke rumah-masing, maka mereka pun memanfaatkan waktu untuk membuat masker.
 
Relawan penyemprotan Disinfektan dengan masker gratis SMKN 1 Daha Selatan (Fathurrahman/Info Daha Negara/Antarakalsel)

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020