Pemerintah Kabupaten Tabalong terus menggiatkan pembangunan di sektor kesehatan dengan menambah fasilitas pelayanan bagi masyarakat.

Salah satunya pembangunan rumah sakit Pratama di Desa Pudak Setegal Kecamatan Kelua.

 Bupati Tabalong Anang Syakhfiani mengatakan rumah sakit tipe D ini akan menjadi sentral pelayanan kesehatan di wilayah Selatan.

"Puskesmas Kelua tetap melayani rawat inap dan rumah sakit baru jadi sentral di wilayah Selatan," jelas Anang.

 Dengan menggunakan dana APBD 2020 Anang menargetkan rumah sakit ini bisa rampung 2022.

Selanjutnya akses jalan menuju rumah sakit di Takulat - Baco nantinya Dinas PUPR melakukan pengaspalan.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong Taufikurahman mengatakan rumah sakit Pratama akan menyiapkam minimal 40 - 50 tempat tidur untuk rawat inap.

 "Kita juga akan merenovasi rumah sakit lama menjadi tipe D sehingga pasien tidak terpusat ke Maburai," jelas Taufik.

Sementara itu acara peletakan batu pertama RS Pratama Kelua oleh Bupati Tabalong juga dihadiri Ketua dewan Mustafa, Dandim 1008/Tanjung Letkol Arm Eddy Susanto, perwakilan Kejaksaa Negeri Tabalong, tokoh agama hingga wakil rakyat dari wilayah Selatan.

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019