Banjarmasin (ANTARA) - Kepala Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Banjarmasin Kompol HM Uskiansyah menggelorakan Desa Bersinar (Bersih narkoba) dan memperbanyak relawan anti narkoba sebagai upaya pencegahan dan penanganan penyalahgunaan narkoba berbasis masyarakat.
"Kita harapkan kampung-kampung yang ada di Banjarmasin bisa bebas dari peredaran narkoba melalui pembentukan Desa Bersinar," kata dia di Banjarmasin, Selasa.
Menurut Uski, sapaan akrab Uskiansyah, upaya pencegahan harus dilakukan bersama-sama lantaran yang menjadi obyek masyarakat itu sendiri. Sehingga peran petugas dalam hal ini BNN hanya sebagai fasilitator memberikan pendampingan.
"Prinsipnya kan secara partisipatif, terpadu dan berkelanjutan dengan berbasiskan pendayagunaan sumberdaya di masyarakat setempat. BNN juga berupaya meningkatkan kapasitas aparat pemerintahan desa dalam memfasilitasi kegiatan di Desa Bersinar," jelasnya.
Sedangkan untuk relawan anti narkoba, Uski mendorong lebih banyak dari generasi muda yang menjadi motor penggerak di lingkungannya guna memberikan edukasi sebagai agen perubahan.
"Para relawan ini juga diharapkan proaktif memberikan informasi jika di lingkungannya terindikasi ada peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Sehingga ruang gerak tindak pidana narkoba dapat ditekan," kata mantan Kapolsekta Banjarmasin Timur itu.
Uski hari ini dilantik sebagai Kepala BNNK Banjarmasin oleh Kepala BNNP Kalimantan Selatan Brigjend Pol Jackson Lapalonga menggantikan AKBP Agus Lukito pada upacara serah terima jabatan di kantor BNNP Kalsel di Jalan DI Pandjaitan Banjarmasin.
Usai dilantik, Uski mengatakan akan meneruskan beberapa program yang telah dijalankan oleh Kepala BNNK Banjarmasin sebelumnya dan bakal menggodok beberapa program yang dianggapnya tepat dalam upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba.
BNNK gelorakan Desa Bersinar dan perbanyak relawan anti narkoba
Rabu, 21 April 2021 9:43 WIB