Jajaran mananemen PT Pertamina EP Aset 5 kembali melaksanakan safari ramadhan sebagai ajang silaturahmi dengan Pemerintah Kabupaten Tabalong.

General Manager PT Pertamina EP Aset 5 Irwan Zuhri menyampaikan di bulan penuh berkah ini juga memberikan sejumlah bantuan dan santunan bagi anak panti asuhan maupun sekolah.

"Santunan bagi panti asuhan menjadi tanggungjawab sosial kami dalam mendukung pembangunan di daerah," ungkap Irwan.

Pengelola Panti Asuhan Hidayatullah Maburai dan Kasih Ibu Murung Pudak menerima santunan secara simbolis dalam acara safari ramadhan pertamina bersama SKK Migas Kalimantan Sulawesi.

Santunan sebesar Rp30 juta sebelumnya diserahkan Irwan kepada Bupati Tabalong Anang Syakhfiani disaksikan Wakil Bupati Mawardi dan anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah.

Selain santunan bagi panti asuhan perusahaan migas ini juga memberikan bantuan 15 unit komputer plus server ke SMP Negeri 1 Tanta.

Bantuan ini ungkap Irwan sebagai dukungan Pertamina dalam upaya peningkatan kualitas SDM di 'Bumi Saraba Kawa' ini.

Perwakilan SKK migas Kalsul Roy Widiarta berharap adanya dukungan pemerintah daerah dalam upaya pertamina meningkatkan produksi migas.

Termasuk kegiatan eksplorasi minyak dan gas di Kabupaten Tabalong yang kini produksinya masih di bawah 5.000 barel per hari.

Dalam sambutannya Bupati Tabalong Anang Syakhfiani menyampaikan apresiasinya atas kontribusi pertamina dalam kemajuan di daerah.

 "Kita ingin produksi migas pertamina meningkat sehingga berdampak positif bagi kemajuan Tabalong," ungkap Anang.

Acara safari ramadhan atau  buka puasa bersama ini juga diisi tausiah agama seputar hijrah menuju kehidupan lebih baik yang disampaikan Ustad Fahmi.

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019