Pemerintah Kota Banjarbaru menjadi yang terbaik dalam perencanaan dan pencapaian pembangunan kategori kota sehingga mendapatkan sebuah penghargaan atas prestasi yang dicapai tersebut. 

Penghargaan diserahkan Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor di sela Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Kalsel tahun 2020 di kantor gubernur Kalsel di Banjarbaru, Selasa. 

"Penghargaan diberikan kepada daerah yang mempertahankan konsistensi antara dokumen perencanaan hingga pencapaian yang baik serta inovasi-inovasi yang dibuat," ujar gubernur. 

Disebutkan, inovasi baik di bidang perencanaan maupun indikator kota yang mendapatkan penghargaan seperti pertumbuhan ekonomi, penekanan tingkat pengangguran dan penekanan  ketimpangan sosial.

Wakil Wali Kota Darmawan Jaya mengatakan, penghargaan diraih berkat sinergitas seluruh pihak yang saling mendukung sehingga mampu menciptakan perencanaan hingga terealisasinya pembangunan.

"Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi dari Pemprov Kalsel kepada Pemkot Banjarbaru dan keberhasilan tidak lepas dari peran seluruh SOPD yang saling terkait," ujar wawali.

Musrenbang Kalsel mengangkat tema memacu daya saing perekonomian didukung sumber daya manusia berkualitas dihadiri seluruh kepala daerah kabupaten/kota di provinsi setempat.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019