Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Setelah acara puncak hari jadi ke-68 Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) dilaksanakan pag hari, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS kembali menggelar pawai budaya di sore harinya.

Bupati HSS H Achmad Fikry, di Kandangan, Minggu (2/12), mengatakan kegiatan ini masih merupakan rangkaian kegiatan memeriahkan hari jadi dan bertujuan untuk melestarikan budaya dan kearifan lokal yang ada di HSS.

Pawai budaya hari jadi ke-68 Kabupaten HSS (Fathurrahman/Protokol Kehumasan HSS/Antarakalsel)

Baca juga: Syukuran Hari Jadi HSS sediakan 20.000 nampan nasi Samin

"Zaman sekarang banyak sekali tantangan-tantangan yang membuat budaya daerah terlupakan, sehingga dengan pawai ini dapat memotivasi untuk tetap melestarikan budaya peninggalan para leluhur," katanya.

Diharapkan dia, dengan acara ini budaya yang pernah ada dapat terus dilestarikan dan terus terjaga dari generasi ke generasi, dan melalui mumentum pawai budaya ini para pemain tradisional dapat dikembangkan lagi.

Kedepannya, pawai budaya ini akan lebih diperbaiki dan dievaluasi untuk pengembangan baik dari segi kualitas maupun kuantitas peserta yang lebih banyak, disamping besarnya dukungan berupa antusias warga untuk menyaksikannya. 

Pawai budaya hari jadi ke-68 Kabupaten HSS (Fathurrahman/Protokol Kehumasan HSS/Antarakalsel)

Baca juga: Pemkab HSS galakkan gerakan makan sayur, buah dan ikan

Peserta pawai budaya kali ini diikuti sekolah-sekolah perwakilan dari semua kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten HSS baik negeri maupun swasta, bermacam budaya tradisional zaman dahulu ditampilkan.

Turut berhadir, Ketua TP PKK Kabupaten HSS Hj. Isnaniah A. Fikry, Wakil Bupati Syamsuri Arsyad, beserta isteri, Ketua DPRD HSS H.Akhmad Fahmi beserta isteri, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) HSS, dan para kepala SKPD.
 

Pawai budaya hari jadi ke-68 Kabupaten HSS (Fathurrahman/Protokol Kehumasan HSS/Antarakalsel)

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018