Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Polda Kalsel berhasil memborong empat penghargaan Kapolri dalam sejumlah kategori yang diterima pada saat Apel Kasatwil 2018 di Auditorium PTIK Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Selain mendapat dua penghargaan terbaik Polda tipe B Satgas Nusantara dan lima besar Quick Wins Polri, untuk tingkat Polres juga menempatkan Polres Tanah Bumbu sebagai Satgas Res Terbaik III serta personel berprestasi dan berkinerja baik diraih Kanit Binmas Polsek Kurau Polres Tanah Laut Bripka Tri Wardoyo.

"Alhamdulilah, saya ucapkan terima kasih untuk seluruh anggota jajaran. Berkat kerja keras kita bersama Polda Kalsel mendapat penghargaan dari Kapolri," ucap Kapolda Kalsel Brigjen Pol Rachmat Mulyana di Banjarmasin, Jumat.

Dia mengungkapkan, Subsatgas Nusantara Polda Kalsel mendapat apresiasi dari pimpinan lantaran hasil kinerjanya cukup signifikan hingga di jajaran posisi teratas dibanding polda lainnya.

"Subsatgas Nusantara yang dipimpin Wakapolda Kalsel Kombes Pol Nasri berhasil menjaga situasi Kamtibmas tetap stabil dan terkendali meski suhu politik jelang Pilkada sempat memanas," kata Rachmat.
Kapolres Tanah Bumbu AKBP Kus Subiyantoro menerima penghargaan dari Kapolri Jenderal Tito  Karnavian.(antarakalsel/foto/humaspolri)

Kemudian juga keberhasilan dalam tugas pengamanan kegiatan berskala nasional seperti Haul Guru Sekumpul yang berjalan tertib dan lancar meski dihadiri jutaan jamaah, termasuk Presiden RI Joko Widodo dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian.

Sedangkan untuk kategori Quick Wins, ungkap Kapolda, pihaknya dinilai pimpinan berhasil membangun kepercayaan masyarakat melalui pelayanan publik yang semakin baik melalui penjabaran Program Promoter Kapolri.

"Mari seluruh jajaran untuk terus memberikan yang terbaik kepada masyarakat. Bekerjalah sepenuh hati dengan ikhlas melayani dan tulus melindungi. Dimanapun berada berikan karya terbaik bagi masyarakat, bangsa dan negara. Yakinlah dengan segala sesuatu yang diperbuat dengan ikhlas akan dibalas oleh Tuhan Yang Maha Esa," tandas jenderal bintang satu itu.
 Bripka Tri Wardoyo mendapatkan penghargaan Kapolri karena peduli terhadap warga dengan melakukan metode pengembalian rasa percaya diri terhadap warga yang mengalami gangguan jiwa. (antarakalsel/foto/humaspolri)

Sementara kepada Polres Tanah Bumbu dan Bripka Tri Wardoyo, Kapolda mengucapkan selamat atas prestasi yang juga diraih dan meminta agar bisa dipertahankan serta terus ditingkatkan untuk lebih baik lagi.

"Semoga penghargaan Kapolri ini memotivasi seluruh jajaran untuk berbuat hal serupa dan terus berikan yang terbaik untuk masyarakat tanpa pamrih dengan segala inovasi dan kreasi yang bisa dilakukan," pungkas Rachmat.

Pada penyerahan penghargaan bagi Polda, Polres dan anggota berprestasi itu, Kapolri Jenderal Tito Karnavian didampingi oleh Wakapolri Komjen Pol Syafruddin.

Pewarta: Firman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018