Banjarbaru, (Antaranews Kalsel) - Wali Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, dalam tahun ketiga kepemimpinannya menjadikan Banjarbaru kota inovasi dipenuhi berbagai terobosan sehingga menjadi kota yang lebih baik dan maju.

"Kami menjalankan slogan tahun ketiga kepemimpinan yakni Banjarbaru sebagai kota inovasi sepanjang 2018 sehingga kemajuan bisa dicapai seluruh bidang," ujarnya di Banjarbaru, Senin

Ia mengatakan, inovasi merupakan "taglin ketiga yang dijalankan dari lima tahun masa kepemimpinannya sejak dilantik sebagai pemimpin kota itu pada Februari 2016 lalu.

Dijelaskan, inovasi ditujukan kepada pimpinan Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) yang dituntut memiliki ide dan gagasan kemudian dijalankan melalui sejumlah program kerja di instansinya.

 "Setiap pimpinan SOPD harus memiliki inovasi baru atau terobosan yang tujuan akhirnya memberikan kemudahan dalam pelayanan publik bagi masyarakat agar mereka puas," ungkapnya.

 Ditekankan, inovasi yang harus dipenuhi pimpinan SOPD harus direalisasikan dalam satu tahun sesuai target kinerja dan apabila tidak terpenuhi maka wali kota memiliki hak preogratif mencopot jabatannya.

 "Setiap pimpinan SOPD diberikan target kinerja yang harus dipenuhi selama satu tahun termasuk melakukan inovasi sesuai tupoksinya. Jika selama satu tahun target tidak tercapai, bisa dicopot," ancamnya.

Disebutkan, selain menuntut inovasi yang dilakukan kepala SOPD, sejumlah terobosan juga akan dilakukan sehingga Banjarbaru bisa meraih penghargaan baik tingkat lokal maupun nasional.

"Kami sudah menargetkan meraih predikat juara sejumlah penghargaan baik tingkat Kalsel maupun tingkat nasional. Pencapaian itu sebagai wujud Banjarbaru mampu berinovasi," ucapnya.

 Menurut dia, slogan Banjarbaru kota inovasi merupakan slogan tahun ketiga masa kepemimpinannya, setelah tahun pertama menjalankan program Banjarbaru Kita dan tahun kedua Banjarbaru Berubah.

 Ia menyebutkan, program Banjarbaru Kita adalah wujud bersamaan seluruh pihak setelah melewati masa pemilihan kepala daerah yang diwarnai persaingan dan keberpihakan dalam berpolitik.

Kemudian, slogan tahun kedua 2017 Banjarbaru Berubah yang berarti merubah suatu kondisi kurang baik menjadi lebih baik dari sebelumnya khususnya terkait pelayanan publik.

"Kami bersyukur karena sepanjang 2017 berhasil melakukan berbagai perubahan diantaranya pelayanan di Dinas Dukcapil yang semakin baik sehingga masyarakat puas terlayani," katanya.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018