Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Kebakaran yang terjadi di Desa Jambu Hilir, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Jumat (8/12) pukul 00.15 Wita selain menghanguskan tiga buah rumah juga mengakibatkan satu orang meninggal.
Kapolsek Kandangan AKP Zaini Husni, di Kandangan Jumat mengatakan, korban tewas dalam kebakaran tersebut atas nama Hj Haniah (65), warga Desa Jambu Hilir, Kecamatan Kandangan.
"Peristiwa kebakaran terjadi diwilayah hukum Polsek Kandangan, kami pun masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan terkait dengan sumber api,"katanya.
Kepala Badan PB Kesbangpol HSS Efran mengatatakan, lokasi kebakaran sudah diverifikasi, para korban diberikan bantuan logistik, dan korban meninggal diurus keluarganya untuk dimakamkan.
Kebakaran di pemukiman ini mengakibatkan tiga buah rumah terbakar dengan rincian, dua buah terbakar 100% dan satu buah terbakar 20%.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017
Kapolsek Kandangan AKP Zaini Husni, di Kandangan Jumat mengatakan, korban tewas dalam kebakaran tersebut atas nama Hj Haniah (65), warga Desa Jambu Hilir, Kecamatan Kandangan.
"Peristiwa kebakaran terjadi diwilayah hukum Polsek Kandangan, kami pun masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan terkait dengan sumber api,"katanya.
Kepala Badan PB Kesbangpol HSS Efran mengatatakan, lokasi kebakaran sudah diverifikasi, para korban diberikan bantuan logistik, dan korban meninggal diurus keluarganya untuk dimakamkan.
Kebakaran di pemukiman ini mengakibatkan tiga buah rumah terbakar dengan rincian, dua buah terbakar 100% dan satu buah terbakar 20%.
"Tiga rumah yang terbakar yakni milik Jainah (40) dihuni satu KK empat jiwa, rumah milik Iberamsyah (60) satu KK dan tiga jiwa dan rumah Ipi (50) satu KK dengan empat jiwa dengan kondisi rumah yang terbakar sebagian atap rumah,"katanya.
Diinformasikan, untuk korban meninggal adalah anggota kelurga dari Jainah, korban yang sudah lanjut usia serta diduga mengalami kelumpuhan.
Korban dievakuasi ke kamar Jenazah RSUD Brigjen H Hassan Basry Kandangan menggunakan Unit Mobil PMI, dan selanjutnya dibawa ke rumah adik korban di Nagara oleh Unit dari Rekanan Badan Penanggulangan Bencana, Kesatuan Bangsa dan Politik (PB Kesbangpol) HSS.
Diinformasikan, untuk korban meninggal adalah anggota kelurga dari Jainah, korban yang sudah lanjut usia serta diduga mengalami kelumpuhan.
Korban dievakuasi ke kamar Jenazah RSUD Brigjen H Hassan Basry Kandangan menggunakan Unit Mobil PMI, dan selanjutnya dibawa ke rumah adik korban di Nagara oleh Unit dari Rekanan Badan Penanggulangan Bencana, Kesatuan Bangsa dan Politik (PB Kesbangpol) HSS.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017