Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) melalui Dinas Sosial (Dinsos) HSS baik secara mandiri ataupun bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Pemerintah Pusat dalam pembangunan kesejahteraan sosial.

Kepala Dinsos HSS Hj Siti Erma, di Kandangan, Selasa (19/9), mengatakan, sinergi yang terjalian dalam upaya mewujudkan Kabupaten HSS yang Sejahtera, Agamis dan Produktif (Sehati).

"Kita telah mendapatkan beberapa program dan kegiatan utama, baik bentuk perlindungan dan jaminan sosial, pelayanan dan rehabilitasi sosial maupun pemberdayaan sosial,"katanya.

Dijelaskan dia, program rumah sejahtera yang pada tahun 2017 ini mengusulkan 641 rumah dan pada akhir perubahan 463 buah, saat menyampaikan laporan dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Samping Desa di Pendopo Kabupaten, Kandangan, Selasa (19/9). 

Untuk Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 4.774 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan program beras sejahtera gratis dari Pemkab HSS 15.200 Kepala Keluarga (KK). 

Selain itu, ada juga program berupaya, program anak yatim, program jaminan hidup untuk penyandang cacat berat, rehabilitasi sosial Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS), pemberdayaan masyarakat miskin melalui usaha ekonomi produktif.

Dinas Sosial telah melaksanakan pula perbaikan pembenahan basis data terpadu berupa Base Data Terpadu (BDT) untuk diverifikasi dan validasi data. 

"Kami berharap dengan adanya Samping Desa Sejahtera bisa mempercepat verifikasi dan validasi data yang ada pada BDT,"katanya.

Ditambahkan dia, program-program yang ada di Dinsos Kabupaten HSS  berdasarkan Peratutan Daerah (Perda) Kabupaten HSS meliputi urusan pemerintahan di bidang sosial, penanganan warga negara migran, dan korban tindak kekerasan.

Juga untuk rehabilitasi sosial, perlindungan dan jaminan sosial, penanganan bencana dan taman makan pahlawan serta tugas lain yang diberikan Bupati HSS sesuai dengan bidang tugasnya.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Fathurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017