Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Puncak arus mudik lebaran 2017 terjadi di terminal Induk Kilometer enam (KM-6) Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada Jumat atau H-2 hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah.
Pengelola Terminal KM-6 Kota Banjarmasin M Yusuf di Banjarmasin, Jumat, memaparkan, terjadi puncaknya arus mudik hari ini (Jumat) dengan kedatangan penumpang mencapai 3.000 orang.
"Dari pagi hingga sore tadi kondisi terminal padat kedatangan penumpang yang ingin pergi keberbagai tujuan, lebih padat dari hari-hari sebelumnya," ujarnya.
Menurut dia, paling banyak kedatangan penumpang itu untuk jurusan Antarkota Antarprovinsi (AKAP), yakni, ke daerah Samarinda dan Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim).
"Setidaknya ada 21 buah bus yang terjadwal berangkat ke jurusan Kaltim itu hingga sore ini," ucap Yusuf.
Diperkirakan, ujar dia, lebih seribu penumpang terangkat sepanjang hari ini untuk kejurusan Banjarmasin-Kaltim tersebut.
Sementara itu, kata Yusuf, jurusan AKAP lainnya, yakni, tujuan Palangkaraya-Sampit dan ke daerah Buntok yang merupakan wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) menunjukkan peningkatan signifikan.
Di mana, lanjut dia, ada sekitar 41 buah bus hari ini berangkat, dengan jumlah total menumpang hampir 700 orang.
Untuk jurusan Antarkota Dalam Provinsi (AKDP), tutur Yusuf, juga mengalami puncak kedatangan mudik, yakni, untuk ke daerah Banua Enam (Tapin, Kandangan, Barabai, Amuntai, Tanjung dan Balangan) jumlah total penumpang sekitar 460 orang.
"Karena armada umum ke daerah Banua Enam ini jenis L-300, jadi ada sekitar 100 unit hari ini berangkat antar penumpang," katanya.
Dan jurusan AKDP lain, kata dia, untuk ke jurusan Batulicin dan Kotabaru jenis bus sedang bejumlah 15 buah berangkat mengantar penumpang hari ini dengan jumlah total 410 orang.
"Hari ini (Jumat), sampai sekitar pukul 21.00 Wita masih terjadi keberangkatan armada umum ke berbagai tujuan," paparnya.
Dia mengungkapkan, kondisi tingginya kedatangan penumpang di terminal KM-6 ini diperkirakan masih terjadi hingga besok hari (Sabtu), namun tidak seramai sekarang (Jumat).
"Hari ini yang betul-betul puncaknya, kemarin (Kamis) pun masih kalah," paparnya.
Sejauh ini, sebut Yusuf, kondisi arus mudik lebaran berjalan lancar, tidak ada kendala berarti, artinya semua penumpang dapat terangkut.
"Untuk keamanan di terminal pun dilakukan sangat ketat diawasi, hingga penumpang datang merasa nyaman dan terlindungi," paparnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017
Pengelola Terminal KM-6 Kota Banjarmasin M Yusuf di Banjarmasin, Jumat, memaparkan, terjadi puncaknya arus mudik hari ini (Jumat) dengan kedatangan penumpang mencapai 3.000 orang.
"Dari pagi hingga sore tadi kondisi terminal padat kedatangan penumpang yang ingin pergi keberbagai tujuan, lebih padat dari hari-hari sebelumnya," ujarnya.
Menurut dia, paling banyak kedatangan penumpang itu untuk jurusan Antarkota Antarprovinsi (AKAP), yakni, ke daerah Samarinda dan Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim).
"Setidaknya ada 21 buah bus yang terjadwal berangkat ke jurusan Kaltim itu hingga sore ini," ucap Yusuf.
Diperkirakan, ujar dia, lebih seribu penumpang terangkat sepanjang hari ini untuk kejurusan Banjarmasin-Kaltim tersebut.
Sementara itu, kata Yusuf, jurusan AKAP lainnya, yakni, tujuan Palangkaraya-Sampit dan ke daerah Buntok yang merupakan wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) menunjukkan peningkatan signifikan.
Di mana, lanjut dia, ada sekitar 41 buah bus hari ini berangkat, dengan jumlah total menumpang hampir 700 orang.
Untuk jurusan Antarkota Dalam Provinsi (AKDP), tutur Yusuf, juga mengalami puncak kedatangan mudik, yakni, untuk ke daerah Banua Enam (Tapin, Kandangan, Barabai, Amuntai, Tanjung dan Balangan) jumlah total penumpang sekitar 460 orang.
"Karena armada umum ke daerah Banua Enam ini jenis L-300, jadi ada sekitar 100 unit hari ini berangkat antar penumpang," katanya.
Dan jurusan AKDP lain, kata dia, untuk ke jurusan Batulicin dan Kotabaru jenis bus sedang bejumlah 15 buah berangkat mengantar penumpang hari ini dengan jumlah total 410 orang.
"Hari ini (Jumat), sampai sekitar pukul 21.00 Wita masih terjadi keberangkatan armada umum ke berbagai tujuan," paparnya.
Dia mengungkapkan, kondisi tingginya kedatangan penumpang di terminal KM-6 ini diperkirakan masih terjadi hingga besok hari (Sabtu), namun tidak seramai sekarang (Jumat).
"Hari ini yang betul-betul puncaknya, kemarin (Kamis) pun masih kalah," paparnya.
Sejauh ini, sebut Yusuf, kondisi arus mudik lebaran berjalan lancar, tidak ada kendala berarti, artinya semua penumpang dapat terangkut.
"Untuk keamanan di terminal pun dilakukan sangat ketat diawasi, hingga penumpang datang merasa nyaman dan terlindungi," paparnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017