Banjarbaru, (Antaranews Kalsel) - Wali Kota Banjarbaru H Nadjmi Adhani menghadiri peresmian Perpustakaan Percontohan di Banjarbaru Selatan oleh Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj Ririen Nadjmi Adhani yang diadakan oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Banjarbaru, Rabu.
Tampak Ketua DPRD Banjarbaru H AR Iwansyah, Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Banjarbaru Drs Radius Ardanias M PA, Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru Dr Hj Rahma Khairita, perwakilan Bank Kalsel dan undangan lainnya.
Mawar selaku panitia pelaksana kegiatan menyampaikan perpustakaan ini telah berdiri sudah dua tahun namun masih belum diresmikan dan pada hari ini akan diresmikan oleh Ketua TP PKK Kota Banjarbaru. Sehingga masyarakat di Kecamatan Banjarbaru Selatan bisa memanfaatkan perpustakaan ini untuk menambah wawasan serta pengetahuan menuju masyarakat yang maju, cerdas dan berkarakter.
Ketua TP PKK Kota Banjarbaru mengatakan bahwa gedung perpustakaan sangat dibutuhkan semua orang, apalagi banyak yang beranggapan perpustakaan adalah tempat kumpulan informasi yang bersifat ilmu pengetahuan, selain sebagai media pembelajaran, perpustakaan juga dapat dijadikan sebagai sarana pembantu untuk menambah minat membaca masyarakat dan sebagai sarana menimba sifat kreatif pada masyarakat.
Telah diketahui bersama, perpustakaan merupakan upaya untuk memelihara dan meningkatkan efisiensi dan efektifitas proses belajar-mengajar. Perpustakaan yang terorganisasi secara baik dan sistematis, secara langsung atau pun tidak langsung dapat memberikan kemudahan bagi proses belajar mengajar di sekolah tempat perpustakaan tersebut berada.
Sama halnya dengan hadirnya perpustakaan percontohan Kecamatan Banjarbaru Selatan adalah sebagai upaya untuk terus mencerdaskan bangsa, dengan lebih banyak menyediakan buku-buku agar ketersediaan akan buku yang selama ini mungkin belum didapatkan bisa diperoleh dari perpustakaan ini.
Sesuai informasi Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Banjarbaru, akan tersedia sekitar lima ratus eksemplar buku fiksi dan nonfiksi, yang tersedia bagi pembaca mulai dari tingkat PAUD, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas juga untuk umum.
Dengan diresmikannya gedung perpustakaan percontohan Banjarbaru Selatan menjadi bentuk kepedulian dan komitmen bersama untuk kemajuan bangsa dan negara khususnya untuk memasyarakatkan minat baca di kota banjarbaru, dimana perpustakaan merupakan jantungnya dunia pendidikan karena berbagai macam informasi bisa kita dapatkan di perpustakaan.
Ririen berharap gedung perpustakaan bisa di cat warna warni sehingga menarik minat orang untuk berkunjung dan juga membaca di perpustakaan “Dua Rumpun Bambu,†ini ucap Ririen.
Pada kesempatan itu juga Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj Ririen Nadjmi Adhani didampingi oleh Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani, Ketua DPRD Banjarbaru H AR Iwansyah, Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Banjarbaru Radius Ardanias M PA, dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru Dr Hj Rahma Khairita, saat menandatangani prasasti sebagai tanda diresmikannya perpustakaan percontohan Dua Rumpun Bambu di Banjarbaru Selatan.
Wali Kota Banjarbaru H Nadjmi Adhani, Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj Ririen Nadjmi Adhani, Ketua DPRD Banjarbaru H AR Iwansyah lansung mengunjungi ruangan perpustakaan percontohan Dua Rumpun Bambu./f
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017
Tampak Ketua DPRD Banjarbaru H AR Iwansyah, Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Banjarbaru Drs Radius Ardanias M PA, Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru Dr Hj Rahma Khairita, perwakilan Bank Kalsel dan undangan lainnya.
Mawar selaku panitia pelaksana kegiatan menyampaikan perpustakaan ini telah berdiri sudah dua tahun namun masih belum diresmikan dan pada hari ini akan diresmikan oleh Ketua TP PKK Kota Banjarbaru. Sehingga masyarakat di Kecamatan Banjarbaru Selatan bisa memanfaatkan perpustakaan ini untuk menambah wawasan serta pengetahuan menuju masyarakat yang maju, cerdas dan berkarakter.
Ketua TP PKK Kota Banjarbaru mengatakan bahwa gedung perpustakaan sangat dibutuhkan semua orang, apalagi banyak yang beranggapan perpustakaan adalah tempat kumpulan informasi yang bersifat ilmu pengetahuan, selain sebagai media pembelajaran, perpustakaan juga dapat dijadikan sebagai sarana pembantu untuk menambah minat membaca masyarakat dan sebagai sarana menimba sifat kreatif pada masyarakat.
Telah diketahui bersama, perpustakaan merupakan upaya untuk memelihara dan meningkatkan efisiensi dan efektifitas proses belajar-mengajar. Perpustakaan yang terorganisasi secara baik dan sistematis, secara langsung atau pun tidak langsung dapat memberikan kemudahan bagi proses belajar mengajar di sekolah tempat perpustakaan tersebut berada.
Sama halnya dengan hadirnya perpustakaan percontohan Kecamatan Banjarbaru Selatan adalah sebagai upaya untuk terus mencerdaskan bangsa, dengan lebih banyak menyediakan buku-buku agar ketersediaan akan buku yang selama ini mungkin belum didapatkan bisa diperoleh dari perpustakaan ini.
Sesuai informasi Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Banjarbaru, akan tersedia sekitar lima ratus eksemplar buku fiksi dan nonfiksi, yang tersedia bagi pembaca mulai dari tingkat PAUD, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas juga untuk umum.
Dengan diresmikannya gedung perpustakaan percontohan Banjarbaru Selatan menjadi bentuk kepedulian dan komitmen bersama untuk kemajuan bangsa dan negara khususnya untuk memasyarakatkan minat baca di kota banjarbaru, dimana perpustakaan merupakan jantungnya dunia pendidikan karena berbagai macam informasi bisa kita dapatkan di perpustakaan.
Ririen berharap gedung perpustakaan bisa di cat warna warni sehingga menarik minat orang untuk berkunjung dan juga membaca di perpustakaan “Dua Rumpun Bambu,†ini ucap Ririen.
Pada kesempatan itu juga Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj Ririen Nadjmi Adhani didampingi oleh Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani, Ketua DPRD Banjarbaru H AR Iwansyah, Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Banjarbaru Radius Ardanias M PA, dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru Dr Hj Rahma Khairita, saat menandatangani prasasti sebagai tanda diresmikannya perpustakaan percontohan Dua Rumpun Bambu di Banjarbaru Selatan.
Wali Kota Banjarbaru H Nadjmi Adhani, Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj Ririen Nadjmi Adhani, Ketua DPRD Banjarbaru H AR Iwansyah lansung mengunjungi ruangan perpustakaan percontohan Dua Rumpun Bambu./f
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017