Pemerintah Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, melalui Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik setempat, mengevaluasi penilaian Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) untuk tahun 2024, di Banjarmasin Command Center, Rabu.

Kegiatan evaluasi itu merupakan bagian dari penilaian yang dilakukan oleh Kemenpan RB, bekerja sama dengan asesor yang ditugaskan, guna mengevaluasi implementasi SPBE di kota Banjarmasin.

Baca juga: Sekda HSS harapkan capaian SPBE pemkab memicu semangat berbenah

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Kominfotik) Kota Banjarmasin, Windiasti Kartika, menjelaskan bahwa proses evaluasi mencakup 47 indikator penilaian SPBE yang dibahas secara mendetail. 

“Pada acara interview tadi, sudah dilakukan interview terhadap seluruh aspek SPBE yang terdiri dari 47 indikator, satu per satu setiap indikator dibahas terkait nilai Kota Banjarmasin berada di level mana di dalam indikator tersebut,” ujar Windi.

Saat ini, nilai indeks SPBE Kota Banjarmasin berada di angka 4,0. Pemko Banjarmasin berharap adanya peningkatan skor pada penilaian tahun depan, di awal 2025. 

“Harapannya, semoga apa yang sudah dilakukan interview tadi dan berdasarkan wawancara dengan kami tim SPBE Kota Banjarmasin bersama seluruh SKPD bisa menghasilkan nilai indeks SPBE yang lebih baik di tahun 2025 nanti,” ungkapnya.

Untuk mencapai target peningkatan tersebut, Windi mengajak seluruh pihak, khususnya SKPD, untuk mendukung melalui penyediaan data dan dokumen pendukung sebagai dasar penilaian. “Dukungan dari semua pihak, terutama dari SKPD, adalah dalam bentuk penyediaan data-data dukung dan dokumen-dokumen sebagai dasar penilaian nilai indeks SPBE kita,” jelasnya.

Baca juga: Pemkab HSS gelar persiapan evaluasi SPBE 2024

Dengan optimisme dan dukungan penuh dari seluruh stakeholder, Pemko Banjarmasin berharap evaluasi itu dapat membawa dampak positif bagi peningkatan kualitas pelayanan publik berbasis elektronik di Kota Banjarmasin.

Pewarta: Hasan Zainuddin

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024