Wakil Bupati Banjar, Kalimantan Selatan Said Idrus Al Habsyi jalan santai bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) saat  memperingati Hari Ulang Tahun ke-78 Bhayangkara.
 
Sebelum jalan santai di seputar pusat Kota Martapura, Wabup Said mengikuti senam bersama yang juga diikuti personel Polres Banjar dan anggota Bhayangkari dilaksanakan di halaman Mapolres Banjar, Jumat.

Baca juga: Pemkab Banjar targetkan kasus stunting turun 100 persen
 
Wabup bersama Kapolres Banjar AKBP M Ifan Hariyat, Dandim 1006/Banjar Letkol Kav Zulkifer Sembiring, Kajari Banjar Bambang dan Waka Polres Kompol Faizal Nasution jalan santai sejauh dua kilometer.
 
Rombongan bergerak mulai dari Polres Banjar menuju kawasan Sekumpul, Tanjung Rema Darat, Komplek Pangeran Antasari dan kembali polres disambut hiburan dan pemberian door prize.
 
"Kami ucapkan selamat ulang tahun ke-78 Bhayangkara khususnya bagi personel Polres Banjar dan Polsek jajaran. Semoga semakin adil, baik dan humanis melayani seluruh masyarakat," ujar wabup.
 
Menurut Said, pihaknya sangat mengapresiasi langkah Polres Banjar menggelar olahraga bersama dan diharapkan sinergitas antar Pemkab Banjar dan Forkopimda semakin harmonis serta berjalan baik.

Baca juga: Wabup Banjar: Masjid Sayyid Machmud tingkatkan syiar Islam
 
Kapolres Banjar AKPB M Ifan Hariyat mengatakan, tujuan kegiatan dalam rangkaian HUT Bhayangkara adalah memupuk silaturahmi komunikasi internal Polri/TNI, pemerintah daerah dan seluruh mitra kebijakan.
 
"Salah satu tugas besar yang akan dihadapi bersama mengawal dan menyukseskan pemilu tahun 2024 dengan lancar, aman, nyaman dan terciptanya suasana kondusif di seluruh wilayah," ucapnya.
 
Dikatakan Ifan, agenda ke depan yang dihadapi adalah pemilihan kepala daerah Bulan November 2024 yang memerlukan sinergitas Forkopimda sehingga semuanya bisa berjalan dengan aman dan lancar.
 
"Langkah yang dilakukan agar bisa mewujudkan pilkada yang aman, tertib dan lancar adalah komunikasi, koordinasi dan kerja sama yang baik seluruh unsur Forkopimda didukung masyarakat," katanya.
 
Baca juga: Pemkab Banjar intervensi cegah stunting secara serentak

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024