Pasangan Yamani-Juanda menunjukkan eksistensi dan kekuatannya, kabar hangat terbaru ini nyaris semua partai politik di parlemen berhasil diboyong ke koalisi Tapin Maju untuk meraih kemenangan mutlak pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan.

Pasangan "emas" tokoh masyarakat ini berhasil menyatukan entitas politik besar di Tapin, yakni Golkar, PDI Perjuangan, PKB, PPP, Demokrat, Nasdem, PAN dan Gerinda. Artinya, sudah dipegang 24 kursi atau 96 persen kekuatan parlemen pemenang Pemilu 2024 di DPRD Tapin. 

Kini, bisa dipastikan cuma Yamani-Juanda yang bisa melenggang melalui jalur partai politik untuk maju mendaftar pada Pilkada Kabupaten Tapin. 

"Semoga apa yang diinginkan semua untuk membangun Kabupaten Tapin dikabulkan oleh Allah Subhanallah Ta'ala," ungkapnya kepada Antara di Rantau, Kabupaten Tapin, Minggu.

Baca juga: Calon wakil Yamani di Pilkada Tapin, Juanda : Ini hati nurani

Yamani mengungkapkan pimpinan maupun elite delapan partai tersebut melakukan komunikasi sudah jauh hari lalu, yakni pada 22 September 2021 untuk mengusung maju Pilkada Tapin 2024. 

"Semua kawan-kawan di partai politik ini berkomitmen kepada kami untuk memperjuangkan rekomendasi untuk kami maju di Pilkada Tapin," ungkap Ketua Golkar Tapin ini. 

Yamani-Juanda padahal bisa saja maju sendiri, karena Golkar adalah pemenang Pemilu dengan raihan 10 dari 25 kursi. Hal, demikian disebut sebagai watak merangkul untuk menciptakan kekuatan entitas politik dalam pembangunan Kabupaten Tapin. 

"Rata-rata ketua partai politik ini adalah sahabat seperjuangan kita," ungkap Ketua DPRD Tapin ini. 

Baca juga: Pilkada Tapin: Yamani-Juanda "lamar" PDIP incar kemenangan mutlak

Elite PPP figur politikus Tapin Ihwanudin Husein memberikan penilaian bahwa sosok Yamani adalah salah satu kader terbaik di partai Golkar yang potensial dan layak diperjuangkan untuk memimpin Kabupaten Tapin. 

Baca juga: Sekda Tapin siap maju jadi calon bupati
 

Pewarta: M Fauzi Fadillah

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024