Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Banjarmasin dan pihak operator kapal menyiapkan lima kapal roro untuk mengangkut calon penumpang menyambut Lebaran 2024 atau 1445 Hijriah.

Kepala KSOP Kelas I Banjarmasin Agustinus Maun di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Senin, mengatakan lima kapal tersebut siap mengangkut pemudik dengan total kapasitas mencapai 2.885 penumpang.

Baca juga: KSOP Banjarmasin-operator kapal cegah lonjakan pemudik Lebaran 2024

“Kapasitas lima unit kapal ini mencukupi untuk mengangkut calon penumpang, baik saat arus mudik maupun arus balik nanti,” ujarnya.

Kelima kapal itu, yakni KM Dharma Kartika II dan KM Dharma Rucitra I (dioperasikan oleh PT Dharma Lautan Utama), KM Mila Utama dan KM Haida (dioperasikan PT Timur Mila Utama), dan KM Niki Sejahtera (dioperasikan PT Berlian Lautan Sejahtera).

Dia memperkirakan puncak arus mudik tahun ini terjadi dua kali, seminggu sebelum Lebaran dan dua hari sebelum Lebaran.

“Kami sudah mempersiapkan sarana dan prasarana sebaik mungkin untuk menyambut angkutan laut Lebaran tahun ini,” kata Agustinus.

Baca juga: Kapal angkutan Lebaran di Banjarmasin diuji petik kelaiklautan

Selain kesiapan kapal penumpang, KSOP Banjarmasin mewajibkan operator kapal melakukan penjualan tiket kap secara daring, melalui situs masing-masing operator kapal.

Agustinus menjelaskan penjualan tiket secara daring dilakukan untuk mempermudah calon penumpang, termasuk mencegah praktek calo tiket yang bisa saja menjual tiket dengan harga di atas normal.

“Oleh karena itu, saya minta calon penumpang kapal lebih bijak. Datanglah ke pelabuhan pada hari keberangkatan, jangan menginap supaya pelabuhan tidak terlalu padat,” ujar dia.

KSOP Banjarmasin membuka Pos Koordinasi Angkutan Laut Lebaran 2024 yang berlangsung selama 32 hari mulai pada 26 Maret hingga 26 April 2024.


Baca juga: Tiga kapal negara mampu jaga pelayaran Natal dan tahun baru di Kalsel

Pewarta: Tumpal Andani Aritonang

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024