Pelaihari, (Antaranews Kalsel) – Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Tanh Laut, Kalimantan Selatan,  menggelar Sosialiasi Penilaian Prestasi Kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dan  Pelaporan lingkup Pemkab Tanh Laut tahun 2016, di Sarantang Saruntung Pelaihari,  Selasa (18/10) .


Acara dibuka langsung oleh Wakil Bupati Tanah Laut H Sukamta dihadiri Sekretaris BKD Tanah Laut Firmansyah dan narasumber Kepala Seksi Fasilitasi Pengembangan Kepegawaian, Kantor Regional VII Badan Kepegawaian Nasional Prihatin Mulyono.

Wakil Bupati Tanh Laut H Sukamta mengajak,  untuk para pegawai memperhatikan sistem penilaian  yang berlaku sekarang sebagai kewajiban sekaligus hak.

"Melalui sistem penilaian kerja digunakan untuk mengevaluasi kerja ASN, dan menjadi petunjuk bagi yg berkepentingan untuk mengevaluasi sebagai bahan penilaian kinerja" ucapnya.

Sukamta  berpesan, setelah sosialiasi, maka di kantor  satuan kerja perangkat daerah (SKPD)  diaplikasikan dan diketahui seluruh pegawai untuk mengevaluasi kinerja.

Wakil bupati mengingatkan,  para pegawai jangan sampai ikut terlibat politik praktis karena para pegawai harus bersikap netral.


Pewarta: Arianto

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016