Jalan alternatif Trans Banjarmasin-Hulu Sungai Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) dan sebaliknya lancar saat liburan panjang akhir tahun.

Pewarta ANTARA Kalsel yang melakukan perjalanan dari Banjarmasin-Hulu Sungai Tengah (HST) Banua Anam atau Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Senin, melaporkan situasi arus lalu lintas lewat jalan alternatif cukup lancar.

Baca juga: Polres HST Kalsel salurkan alat bantu jalan untuk 136 disabilitas

Pasalnya, jalan alternatif Banjarmasin-Hulu Sungai atau Banua Anam yang melintasi Marabahan Kabupaten Barito Kuala (Batola)-Margasari Kabupaten Tapin-Kelumpang Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) relatif lengang.

Melalui jalan alternatif Banjarmasin-Marabahan-Margasari-Kelumpang hingga Barabai (Ibu Kota HST) yang berjarak lebih kurang 165 kilometer hanya membutuhkan waktu sekitar 3,5 jam perjalanan menggunakan mobil pribadi saat pergi maupun pulang.

Sementara informasi dari pengendara yang lewat jalan dari Banjarmasin-Barabai dengan naik mobil pribadi memakan waktu sampai 4,5 jam.

Rute Jalan Banjarmasin-Banjarbaru-Martapura (Ibu Kota Kabupaten Banjar)-Rantau (Ibu Kota Kabupaten Tapin)-Kandangan (Ibu Kota HSS)-Barabai.

Baca juga: Bupati HST: Program TMMD Kodim 1002 buka jalan tani dongkrak ekonomi

Begitu pula dari informasi masyarakat sekitar jalan alternatif tersebut tidak ada kecelakaan lalu lintas pada Minggu-Senin sore (31 Desember 2023-1 Januari 2024), meskipun pengendara memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi.

Pengendara diimbau berhati-hati saat melintasi jalan alternatif tersebut karena badan jalan kurang lebar.

Jalan alternatif tersebut berada di kawasan rawa yang memiliki kontur lahan labil sehingga memerlukan perawatan rutin agar tidak mengalami kerusakan.

Diketahui, kawasan Banua Anam Kalsel, meliputi Kabupaten Tapin, HSS. HST. Hulu Sungai Utara (HSU), Balangan dan Kabupaten Tabalong yang berbatasan Kalimantan Timur dan Kalimantan Tengah.

Baca juga: LEBARAN -Pemudik masih padati jalan ke daerah hulu sungai Kalsel H+1

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024