Ratusan pelaku UMKM dan pedagang kaki lima (PKL) di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, ikut memeriahkan acara Batulicin Festival (Batfest) 2023 yang dilaksanakan oleh PT Jhonlin Grup.

Koordinator Pokja PKL Khalid Ali Atmanagara, di Batulicin Ahad mengatakan, sebanyak 300  pelaku usaha UMKM dan 800 PKL dilibatkan adalah sebagai bukti kepedulian PT Jhonlin Grup terhadap pengembangan ekonomi masyarakat kabupaten yang memiliki julukan "Bumi Bersujud".

"Selain mendukung pengembangan UMKM, kami juga ingin menghibur masyarakat di momen pergantian Tahun Baru 2024,  sebab di area bazar ini, juga ada panggung hiburan yang menampilkan sejumlah artis dan band asal ibukota," kata Kahalid.

Dia mengungkapkan, Batfest 2023 yang dilaksanakan sejak Sabtu-Ahad (30-31/12), diawali dengan kegiatan jalan sehat diikuti 50 ribu peserta dan dilanjutkan dengan penampilan artis ibukota.

Sebelumnya pada periode 2012 PT Jahonline Group pernah menggelar pesta rakyat. Kegiatan ini merupakan yang ketempat kalinya, yang pertama dilaksanakan pada tahun 2012, yang kedua pada tahun 2019, yang ketiga pada tahun 2022 dan yang keempat tahun 2023.

Sementara itu Bupati Tanah Bumbu H. Zairullah Azhar mengapresiasi upaya PT Jhonlin Grup sebagai penyelenggara ajang ini. 

"Kami berharap, sinergitas seperti ini terus terjalin. Termasuk di tahun mendatang yang sebentar lagi kita songsong," kata Bupati.

Salah satu pedagang asal Kalimantan Barat Aji Bornoe merasa bersyukur dan mengucapkan terimakasih kepada pihak panitia yang telah memberi kesempatan untuk berdagang di acara ini.

"Semoga event ini terus berlanjut dan event ini sangat menguntungkan bagi kami khusunya para pedagang," terang Aji.
Ratusan UMKM dan PKL Tanah Bumbu ikut meriahkan "Batfest" 2023 (ANTARA/Sujud)

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023