Anggota DPRD kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan Vitta Yulanty menyerahkan bantuan Chain Blok atau Takal (angkat beban) di Desa Rampa Baru Kecamatan Pulau Laut Utara.

"Kendala selama ini yang dikeluhkan warga adakah kesulitan saat mengangkat mesin dari perahu ke darat,” kata Vitta di Kotabaru, Senin.

Baca juga: Ketua DPRD tanggapi keluhan para guru PAUD

Vitta mengatakan, bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kepada masyarakat nelayan, khususnya yang ada di tiga rukun tetangga (RT) yaitu RT 15,16 dan RT 17.

Ia menambahkan,  bahwa bantuan ini merupakan murni dana pribadi. 

Selain bantuan Chain Blok,  dirinya secara pribadi akan memberikan bantuan mesin las masing – masing di kelompok nelayan agar bisa digunakan bersama nantinya.

"Selain peralatan, kami  juga daftarkan BPJS Ketenagakerjaan secara pribadi untuk para kelompok nelayan," ujarnya

“Jadi, Hal ini merupakan salah satu bentuk wujud kepedulian saya terhadap para nelayan dalam upaya mendorong kebijakan guna meningkatkan kesejahteraan,” katanya.

Vitta berharap, apa yang di berikan dapat memberikan asas manfaat bagi para nelayan.

Baca juga: Sinkronisasi Raperda, DPRD Kotabaru undang tiga instansi

Pewarta: Ahmad Nurahsin Q

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023