Serangkaian peristiwa kriminal dan hukum disiarkan ANTARA Kalimantan Selatan, Selasa (10/10) Kemarin, utamanya masalah tingginya kasus infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) karena kebakaran hutan dan lahan pada kemarau ini.
 
Selain itu Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar yang meminta seluruh RT di daerahnya untuk ikut menyukseskan program satu desa satu mesjid.
 
Berikut rangkuman seputar hukum dan kriminal di Kalimantan Selatan yang masih menarik untuk dibaca kembali:
 
1- Dinkes HSS: Kabut asap karhutla tingkatkan kasus ISPA
 
Kandangan (ANTARA) -
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Dinkes HSS) Kalimantan Selatan Rasyidah menyampaikan kabut asap akibat dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla) berdampak terhadap peningkatan jumlah kasus Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).
 
Lebih lanjut baca:Di sini
 
2- Pemkot Banjarbaru siapkan keberangkatan jamaah Dauroh ke Yaman
 
Banjarbaru (ANTARA) - Pemerintah Kota Banjarbaru Provinsi Kalimantan Selatan menyiapkan keberangkatan jamaah yang akan mengikuti program Dauroh ke Yaman untuk memperdalam ilmu agama di negeri para wali itu.
 
Lebih lanjut baca:Di sini
 
3- Zairullah perintah para RT sukseskan program SDSM
 
Batulicin (ANTARA) - Bupati Tanah Bumbu Provinsi Kalimantan Selatan, HM Zairullah Azhar memerintahkan seluruh RT di "Bumi Bersujud" dapat terlibat dan ikut mensukseskan program satu desa satu masjid (SDSM) yang digagasnya. 
 
Lebih lanjut baca:Di sini
 
4- Sosialisasi gerakan revolusi mental diikuti ratusan pelajar Tabalong
 
Tanjung (ANTARA) - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Kalimantan Selatan melaksanakan sosialisasi gerakan revolusi mental serta peran serta masyarakat sebagai upaya cegah dini konflik dalam menghadapi Pemilu 2024.
 
Lebih lanjut baca:Di sini
 
5- Pemkab Banjar sosialisasikan penyusunan rencana aksi daerah tujuan pembangunan berkelanjutan 2022-2026
 
Martapura (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan menggelar Sosialisasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (RAD TPB) tahun 2022-2026.
 
Lebih lanjut baca:Di sini

 

Pewarta: Sukarli

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023