Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (Pemkab HST) mengkampanyekan gemar makan ikan kepada 750 anak jenjang pendidikan Taman Kanak-kanak (TK) se-kabupaten dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).
Kegiatan yang mengambil tema “Murakata berdongeng dan kampanye gemar ikan” tersebut sekaligus menghadirkan pendongeng nasional yakni Ahmad Fauzan atau biasa dipanggil Kak Ojan untuk menumbuhkan minat baca para anak usia dini.
“Kegiatan ini untuk menumbuhkan gemar makan ikan dan minat baca anak sejak usia dini,” kata Bupati HST Aulia Oktafiandi dalam keterangan tertulis di Barabai, Hulu Sungai Tengah, Rabu.
Aulia menyebutkan para anak-anak menyambut gembira dan bahagia acara tersebut, terlebih saat para anak mendengarkan materi dari pendongeng nasional.
“Mengembangkan minat baca anak memiliki hubungan erat dengan menumbuhkan gemar makan ikan sejak dini,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan Kabupaten HST Ahmad Fathoni mengatakan kegiatan yang dihadiri 750 anak tersebut melibatkan 30 TK se-kabupaten.
“Harapan kita agar anak-anak menjadikan ikan sebagai makanan rutin sehari-hari,” ujar Ahmad.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten HST Muhammad Anhar menyebutkan untuk mendorong kemajuan sektor pendidikan tidak hanya fokus pada fisik anak, tetapi juga perlu memperhatikan faktor kesehatan dan mental anak.
“Ini adalah komitmen membentuk generasi muda memiliki minat baca dan kesehatan yang baik sejak usia dini,” demikian Anhar.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023
Kegiatan yang mengambil tema “Murakata berdongeng dan kampanye gemar ikan” tersebut sekaligus menghadirkan pendongeng nasional yakni Ahmad Fauzan atau biasa dipanggil Kak Ojan untuk menumbuhkan minat baca para anak usia dini.
“Kegiatan ini untuk menumbuhkan gemar makan ikan dan minat baca anak sejak usia dini,” kata Bupati HST Aulia Oktafiandi dalam keterangan tertulis di Barabai, Hulu Sungai Tengah, Rabu.
Aulia menyebutkan para anak-anak menyambut gembira dan bahagia acara tersebut, terlebih saat para anak mendengarkan materi dari pendongeng nasional.
“Mengembangkan minat baca anak memiliki hubungan erat dengan menumbuhkan gemar makan ikan sejak dini,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan Kabupaten HST Ahmad Fathoni mengatakan kegiatan yang dihadiri 750 anak tersebut melibatkan 30 TK se-kabupaten.
“Harapan kita agar anak-anak menjadikan ikan sebagai makanan rutin sehari-hari,” ujar Ahmad.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten HST Muhammad Anhar menyebutkan untuk mendorong kemajuan sektor pendidikan tidak hanya fokus pada fisik anak, tetapi juga perlu memperhatikan faktor kesehatan dan mental anak.
“Ini adalah komitmen membentuk generasi muda memiliki minat baca dan kesehatan yang baik sejak usia dini,” demikian Anhar.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023