Sebanyak 60 desa di Kabupaten Tanah Bumbu Provinsi Kalimantan Selatan, menggelar pemilihan kepala desa (Pilkades) tahap dua.
"Pelaksanaannya akan digelar serentak pada 23 September 2023," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Tanah Bumbu Samsir, di Batulicin Senin.
Baca juga: Tanah Bumbu segera Pilkades serentak tahap dua
Dia mengatakan, di "Bumi Bersujud" ada 171 desa, 49 desa habis masa jabatan kepala desa pada 23 Oktober 2023 dan delapan desa baru menjadi desa definitif, sehingga akan dilaksanakan Pilkades pada tanggal yang telah di tentukan.
Langkah selanjutnya, DPMD Tanah Bumbu telah bersurat kepada seluruh Camat untuk segera mensosialisasikan Tahapan Pilkades.
Pada 20-26 Juni 2023 pembentukan panitia pemilihan tingkat desa oleh BPD dan pengambilan sumpah.
Pada 3-6 Juli 2023 dilaksanakan sosialisasi Pilkades gelombang dua agar panitia Pilkades dapat memahami tugasnya dengan baik.
"Kami berharap peran masyarakat untuk ikut andil dalam mensukseskan pelaksanaan Pilkades, untuk melahirkan pemimpin desa yang berkualitas melalui demokrasi yang aman, damai jujur dan adil," pinta Samsir.
Baca juga: DPMD Tanah Bumbu salurkan logistik Pilkades serentak
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023
"Pelaksanaannya akan digelar serentak pada 23 September 2023," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Tanah Bumbu Samsir, di Batulicin Senin.
Baca juga: Tanah Bumbu segera Pilkades serentak tahap dua
Dia mengatakan, di "Bumi Bersujud" ada 171 desa, 49 desa habis masa jabatan kepala desa pada 23 Oktober 2023 dan delapan desa baru menjadi desa definitif, sehingga akan dilaksanakan Pilkades pada tanggal yang telah di tentukan.
Langkah selanjutnya, DPMD Tanah Bumbu telah bersurat kepada seluruh Camat untuk segera mensosialisasikan Tahapan Pilkades.
Pada 20-26 Juni 2023 pembentukan panitia pemilihan tingkat desa oleh BPD dan pengambilan sumpah.
Pada 3-6 Juli 2023 dilaksanakan sosialisasi Pilkades gelombang dua agar panitia Pilkades dapat memahami tugasnya dengan baik.
"Kami berharap peran masyarakat untuk ikut andil dalam mensukseskan pelaksanaan Pilkades, untuk melahirkan pemimpin desa yang berkualitas melalui demokrasi yang aman, damai jujur dan adil," pinta Samsir.
Baca juga: DPMD Tanah Bumbu salurkan logistik Pilkades serentak
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023