=Harga minyak rebound lebih dari satu persen di perdagangan Asia pada Rabu sore, pulih dari penurunan hari sebelumnya, setelah revisi kenaikan OPEC untuk konsumsi China mengimbangi sentimen investor global yang bearish dipicu oleh kegagalan bank AS.
Minyak mentah berjangka Brent terangkat 1,04 dolar AS atau 1,3 persen, menjadi diperdagangkan di 78,49 dolar AS per barel pada pukul 07.10 GMT. Minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) AS naik 98 sen atau 1,4 persen, menjadi diperdagangkan di 72,31 dolar AS per barel.
Pada Selasa (14/3/2023), kedua harga acuan minyak anjlok lebih dari empat persen ke level terendah tiga bulan.
"Pasar minyak telah bangkit kembali dengan sendirinya setelah penurunan tajam baru-baru ini," kata Toshitaka Tazawa, seorang analis di Fujitomi Securities Co Ltd, menambahkan beberapa investor telah menggunakan penurunan tersebut untuk berburu barang murah.
"Peningkatan OPEC dalam prospek permintaan minyak China juga memberikan dukungan, meskipun investor masih khawatir atas krisis keuangan yang mengalir setelah keruntuhan bank-bank AS baru-baru ini," katanya, mencatat bahwa apakah WTI dapat bertahan di atas 70 dolar AS per barel sedang diawasi dengan ketat. Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) pada Selasa (14/3/2023) lebih lanjut menaikkan perkiraannya untuk pertumbuhan permintaan minyak China pada tahun 2023 karena pelonggaran pembatasan COVID-19 negara tersebut, meskipun hal itu membuat total permintaan global tetap stabil, mengutip potensi risiko penurunan untuk pertumbuhan dunia.
Kilang-kilang China memproses 3,3 persen lebih banyak minyak mentah dalam dua bulan pertama 2023 dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya, data menunjukkan pada Rabu, didorong oleh kebijakan ekspor bahan bakar dan pemrosesan kilang independen karena pencabutan pembatasan COVID oleh Beijing menyebabkan peningkatan margin untuk bahan bakar transportasi.
Pemulihan permintaan China bullish untuk harga minyak, kata Stefano Grasso, manajer portofolio senior di 8VantEdge di Singapura.
"Konsensusnya adalah keseimbangan penawaran-permintaan minyak akan mengetat di paruh kedua, didorong oleh rebound China, kecuali resesi global yang parah melanda," tambahnya.
Kegagalan Silicon Valley Bank dan Signature Bank memicu kekhawatiran tentang risiko bank lain menyusul kenaikan tajam suku bunga Federal Reserve AS selama setahun terakhir.
Itu juga memicu spekulasi tentang apakah bank sentral dapat memperlambat laju pengetatan moneternya.
Pada Selasa (14/3/2023), data inflasi AS sejalan dengan ekspektasi, memperkuat taruhan pada kenaikan suku bunga yang lebih kecil oleh Fed pada pertemuan minggu depan.
Sementara itu, persediaan minyak mentah AS naik sekitar 1,2 juta barel dalam pekan yang berakhir 10 Maret, sementara stok bahan bakar turun, menurut sumber pasar mengutip angka American Petroleum Institute (API) pada Selasa (14/3/2023).
Di sisi pasokan, menteri energi Arab Saudi Pangeran Abdulaziz bin Salman mengatakan kepada Energy Intelligence dalam sebuah wawancara pada Selasa (14/3/2023) bahwa aliansi OPEC+ -- OPEC dan produsen minyak sekutu termasuk Rusia -- akan tetap berpegang pada pengurangan produksi yang disepakati pada Oktober hingga akhir tahun. Badan Energi Internasional (IEA) akan menerbitkan laporan bulanannya pada Rabu nanti dan Badan Informasi Energi AS akan menerbitkan data persediaan mingguan pada Rabu pukul 10.30 waktu setempat.
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Guido Merung
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023