Muhammad Fadlan resmi menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kotabaru setelah dilantik Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan Mukri hari ini bersama sejumlah pejabat lainnya.

"Segera wujudkan strategi kepemimpinan melalui konsolidasi, optimalisasi dan pemulihan kepercayaan masyarakat di daerah kerja sebagaimana telah digariskan pimpinan," kata Mukri dalam pesannya usai memimpin pelantikan, Jumat.

Sebagai salah satu institusi pemerintah di dalam penegakan hukum, kata dia, seorang Kajari diharapkan dapat memiliki kepedulian serta inisiatif untuk terlibat dalam setiap kegiatan yang dilakukan bersama-sama dengan Forkopimda sehingga selaku Kajari benar-benar dapat memberikan kontribusi yang berarti dan dirasakan manfaatnya oleh semua pihak.

Fadlan sebelumnya menduduki jabatan sebagai Koordinator di Kejati Kalsel dan posisinya sekarang diisi Adi Rifani.

Pria yang gemar olahraga otomotif khususnya motor trail ini tercatat pernah menjabat sebagai Plt Kajari Tapin selama lebih kurang setahun di tahun 2022 lalu.

Selain Kajari Kotabaru, pada kesempatan yang sama dilantik juga Fajar Gurindro sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Balangan.

Kemudian Imang Job Marsudi sebagai Asisten Tindak Pidana Khusus Kejati Kalsel, Muhammad Handan sebagai Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara Kejati Kalsel serta Antoni Setiawan sebagai Asisten Pengawasan Kejati Kalsel.


 

Pewarta: Firman

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023