Empat Satuan Polisi Pamong Praja dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satpol PP dan Satlinmas) dari 13 kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Selatan siap menghadapi pemilihan presiden (Pilpres) dan pemilihan kepala daerah atau Pilkada Tahun 2024.

Sekretaris Komisi I Bidang Hukum dan Pemerintahan DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) H Suripno Sumas mengatakan itu di Banjarmasin, Selasa, sesudah Komisinya melakukan pemantauan atau monitoring dan evaluasi (Monev) beberapa waktu lalu.

Ia menerangkan, sekitar sebulan atau beberapa waktu lalu Komisi I yang diketuai Hj Rachmah Norlias dan Wakil Ketuanya Siti Noortita Ayu Febria Roosani memantau kesiapan Satpol PP dan Satlinmas menghadapi Pilpres dan Pilkada 2024.

Pada kesempatan pertama, Komisi I DPRD Kalsel memantau kesiapan Satpol PP dan Satlinmas Kabupaten Tapin, Hulu Sungai Selatan (HSS), Barito Kuala (Batola) dan Kabupaten Tanah Laut (Tala).

Dalam pemantauan tersebut Komisi I mengunjungi Kantor Satpol PP dan Satlinmas Tapin di Rantau (117 km utara Banjarmasin), HSS di Kandangan (135 km utara Banjarmasin), Batola di Marabahan (50 km barat Banjarmasin) dan Tala di Pelaihari (65 km tenggara Banjarmasin).

Anggota DPRD Kalsel dua periode itu berharap, sembilan kabupaten/kota lain di provinsinya juga mempunyai kesiapan yang sama dengan Tapin, HSS, Batola dan Tala dalam menghadapi Pilpres dan Pilkada 2024 yang tidak begitu lama lagi.

"Namun untuk mengetahui kepastian kesiapan Satpol PP dan Satlinmas di sembilan kabupaten/kota lain di Kalsel, kami juga akan melakukan pemantauan pada kesempatan berikut sebelum mendekati pelaksanaan Pilpres dan Pilkada 2024," demikian Suripno Sumas.
 

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023