Ketua DPRD Kotabaru, Kalimantan Selatan, menyebut kelengkapan fasilitas Rumah Sakit Pratama Sengayam harus dipenuhi dan berkualitas  sebagai sarana pendukung kelancaran operasionalnya.

Rumah sakit yang baru diresmikan oleh Bupati Kotabaru tersebut masih memerlukan beberapa fasilitas pendukung, mulai dari rumah dinas untuk tenaga dokter, perawat hingga listrik dan air bersih.

"Kelengkapan fasilitas salah satu prinsip yang harus dipenuhi, sehingga pelayanan kesehatan kepada masyarakat semakin berkualitas," kata Syairi Mukhlis melalui siaran pers di Sengayam, dilaporkan Kamis

Menurut dia, pihaknya di DPRD bersama eksekutif akan memprogramkan  kelanjutan pembangunan fasilitas penopang kelancaran pelayanan tersebut di APBD Kotabaru mendatang.

"Kita sangat bersyukur telah berdiri dan siap dioperasikan rumah sakit yang baru di wilayah Sengayam, Kecamatan Pamukan Barat," katanya

Ia juga menyampaikan, pembangun rumah sakit dengan Dana Alokasi Khusus (DAK) tersebut sudah dinanti masyarakat Kotabaru di wilayah perbatasan Kalsel dan Kaltim (Grogot) untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.

"Makin mudah makin terjangkau biayanya, kalau bisa kita buat gratis," harap Syairi 

Ketua DPRD berharap, dengan  dioperasikannya rumah sakit mampu memberikan manfaat bagi masyarakat di wilayah Pamukan dan sekitarnya dalam mendapatkan pelayanan kesehatan secara maksimal dengan terjangkau dan bahkan gratis.

Baca juga: Bupati Kotabaru resmikan RS Pratama
Baca juga: Ketua PKK Kotabaru dorong deteksi dini stunting
Baca juga: Dinkes Kotabaru uji fungsi dan latihan penggunaan USG
 

Pewarta: Ahmad Nurahsin Q

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023