Komisi I Bidang Hukum dan Pemerintahan DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) terus berupaya mendorong peningkatan pelayanan publik yang lebih baik di provinsinya.

"Dalam upaya mendorong peningkatan pelayanan publik tersebut sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) kami terus melakukan monitoring," ujar Wakil Ketua Komisi I Siti Noortita Ayu Febria Roosani menjawab Antara Kalsel di Banjarmasin, Kamis.

Sebagai contoh pada kesempatan kunjungan kerja (kunker) dalam daerah provinsi setempat, 24 - 26 November 2022, Komisi I memantau pelayanan di Kecamatan Cerbon, Kabupaten Barito Kuala (Batola).

Selain itu, monitoring pelayanan di Kecamatan Candi Laras Selatan, Kabupaten Tapin, ujar wakil rakyat asal daerah pemilihan (Dapil) Kalsel III/Batola tersebut yang akrab dengan sapaan Ibu Tatum.

"Kita berharap pelayanan publik tidak hanya berjalan lancar, tetapi juga dapat lebih baik lagi, sehingga masyarakat pun merasa lebih puas pula," lanjutnya.

"Kami juga berharap pelayanan dalam sistem digitalisasi pada semua instansi pemerintah di Kalsel berjalan sebagaimana mestinya sebagai salah satu upaya peningkatan pelayanan," demikian Tatum.

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022