Martapura, (AntaranewsKalsel) - Bupati Banjar Provinsi Kalimantan Selatan Khalilurahman mengimbau wajib pajak terutama orang pribadi menggunakan sistem aplikasi perpajakan dalam bentuk "electronic filing" atau e-filing


"Aplikasi e-filing mempermudah wajib pajak mengetahui besaran pajak sehingga wajib pajak orang pribadi kami imbau memanfaatkan fasilitas itu," ujarnya di Martapura, Senin.

Pernyataan itu disampaikan bupati di depan pejabat Pemkab Banjar pada kegiatan sosialisasi penyampaian surat pemberitahuan terhutang tahunan PPh orang pribadi tahun 2016

Ia mengatakan, aplikasi e-filing juga mempermudah wajib pajak untuk melaporkan data-data perpajakan khususnya pajak tahunan yang harus disetorkan ke negara.

"Masyarakat terutama wajib pajak orang pribadi yang membayar pajak turut berperan dalam pembangunan karena pembangunan yang dilakukan berasal dari pajak," ungkapnya.

Kepala Kantor Pelayanan Pajak Kota Banjarbaru Naim Amali mengatakan, aplikasi e-filing memberi kemudahan bagi seluruh wajib pajak yang ingin menyetor pajaknya.

"Melalui aplikasi e-filing setiap wajib pajak lebih mudah mengetahui besaran pajaknya karena tinggal buka internet dan aplikasi yang tersedia disitu," ujarnya.

Menurut dia, penyampaian pajak melalui aplikasi e-filing merupakan cara yang sangat efektif bagi para penyetor pajak untuk mengetahui setoran pajaknya.

Dijelaskan, aplikasinya disediakan secara resmi Direktorat Jenderal Pajak atau melalui penyedia jasa ASP yang telah diberi izin Direktorat Jenderal Pajak di http://djponline.pajak.go.id.

"Wajib pajak dapat mengakses kapan saja dan dimana saja baik itu melalui smartphone, laptop maupun komputer yang terkoneksi jaringan internet," ucapnya.

Namun, kata dia, wajib pajak harus melaporkan diri ke kantor pelayanan pajak untuk mendapatkan "electronic filing identification" dan mendaftar ke website djponline.pajak.go.id.

"Wajib pajak tinggal menyampaikan NPWP dan E-FIN kemudian menerima kode password yang dikirim ke alamat email wajib pajak sehingga mudah menyetor pajaknya," kata dia.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016