Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Said Abdullah mengapresiasi aksi siswa cinta bersepeda dalam rangka meningkatkan kesadaran siswa di sekolah-sekolah peduli terhadap lingkungan sekitarnya.
 
"Kami mengapresiasi kegiatan ini karena besar manfaatnya untuk mengurangi emisi gas buang oleh kendaraan bermotor," ujar sekda saat melepas ratusan siswa SMP Negeri 5 Banjarbaru bersepeda, Jumat.
 
Menurut sekda, siswa bersepeda ke sekolah harus dibiasakan, sehingga bisa membangun kesadaran mereka peduli lingkungan yang sudah rusak akibat emisi gas buang dari segala jenis kendaraan bermotor.
 
Ditekankan, aksi bersepeda memberi dampak baik dan positif terhadap lingkungan karena menjadi lebih bersih dan sehat mengingat tidak adanya asap atau emosi gas buang dari kendaraan di jalan raya.
 
"Banyak dampak positif melalui aksi bersepeda, selain lingkungan sehat dan nyaman karena tidak ada gas atau emisi juga bersepeda membuat tubuh sehat, selalu gembira hingga membuat bahagia," ungkapnya.
 
Kegiatan yang diinisiasi Himpunan Penggiat Adiwiyata Indonesia (HPAI) Banjarbaru terlaksana dengan baik bekerja sama Dinas Pendidikan Banjarbaru, serta Dinas Lingkungan Hidup Kota Banjarbaru.
 
Aksi peduli lingkungan itu diikuti ratusan siswa dan guru SMP Negeri 5 Banjarbaru yang mendukung aksi karena tujuannya bagus untuk lebih menjaga kesehatan masyarakat dan kenyamanan lingkungan.
 
Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Said Abdullah didampingi Kepala Disdik Dedy Sutoyo mengatakan, pihaknya sangat mendukung aksi peduli lingkungan melalui gerakan bersepeda diikuti ratusan siswa.
 
 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022