Pemerintah Kota Banjarbaru mencanangkan Imunisasi Pneumococcal Conjugate Vaccine (PCV) dengan sasaran bayi untuk mencegah terserang pneumonia sejak usia dini.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022
Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Said Abdullah, Ahad mengatakan, pihaknya sudah mencanangkan introduksi untuk imunisasi PCV di Puskesmas Banjarbaru Utara, Senin (12/09/2022).
"Pencanangan imunisasi PCV dilakukan bersama-sama dengan Pemerintah Provinsi Kalsel sehingga menjadi gerakan bersama untuk mencegah bayi terserang penyakit pneumonia," ujarnya.
Dijelaskan, imunisasi dengan sasaran bayi untuk mencegah radang paru (pneumonia) sesuai slogan "Upaya terbaik melindungi buah hati anda dari Pneumonia dengan imunisasi PCV".
Disebutkan, bayi yang menjadi sasaran dari program imunisasi PVC adalah semua bayi, dimana dosis yang diberikan sebanyak 3 kali yakni saat bayi berusia 2 bulan, 3 bulan dan 12 bulan.
"Tujuan imunisasi PVC membentuk kekebalan tubuh bayi maupun balita terhadap penyakit pneumonia. Mari lindungi anak untuk masa tumbuh kembangnya di masa yang akan datang," ajaknya.
Staf Ahli Gubernur Kalsel Bidang Kemasyarakatan dan SDM Husnul Hatimah mengatakan, imunisasi dilaksanakan pada semua fasilitas pelayanan kesehatan dan tidak dipungut biaya atau gratis.
"Pemberian vaksin PCV ini gratis dan bisa didapat baik di Puskesmas, Posyandu maupun pos pelayanan kesehatan lainnya. Harapan kami, semua bayi divaksin guna mencegah pneumonia," katanya di acara itu.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022