Warga Kabupaten Tabalong yang saat ini menggunakan kendaraan listrik bisa memanfaatkan fasilitas stasiun pengisian listrik umum di Expo Bersinar Tanjung Kelurahan Mabuun.

Fasilitas umum yang dibangun PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayana Pelanggan atau UP3 Barabai ini resmi beroperasi sejak Senin (5/9).

"Kita ingin mendukung program pemerintah untuk pemanfaatan kendaraan listrik ramah lingkungan, salah satunya dengan pembangunan SPLU," jelas Manager PT PLN UP3 Barabai, Apreza Pasha.

Termasuk memperkenalkan electric vehicle atau kendaraan yang menggunakan aliran listrik 100 persen dengan menggunakan baterai elektrik yang perlu diisi ulang.

Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani menyampaikan apresiasinya atas fasilitas SPLU yang dibangun di Expo Bersinar Tanjung dan diharapkan dapat dimanfaatkan para pengguna kendaraan listrik di 'Bumi Saraba Kawa' ini.

Selain meresmikan SPLU, Bupati bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah juga mencoba mobil listrik diiringi touring electric vehicle oleh para komunitas dengan Itik Babanam.

Uji coba kendaraan listrik ini mendapat pengawalan Satlantas Polres Tabalong dan Dinas Perhubungan setempat.

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022