Pelaksana tugas Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) H Husairi Abdi kembali melantik pejabat tinggi pratama eselon II setelah beberapa waktu lalu melantik delapan orang pejabat eselon II.

Sebanyak dua pejabat tinggi pratama dilantik  pada Senin (25/4) di Gedung Agung Amuntai yakni Tony Fitriadi yang semula menjabat Kepala Bagian Organisasi Setda HSU menduduki jabatan baru sebagai  Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil).

Pejabat lainnya yang dilantik yakni Rahman Heriadi yang sebelumnya adalah Kepala Bagian Umum Setda HSU menduduki jabatan baru sebagai Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

"Pelantikan pejabat pimpinan tinggi pratama merupakan suatu kewajaran yang mutlak dan harus  dilakukan oleh sistem birokrasi," ujar Husairi di Amuntai, Senin (25/4/22).
Plt Bupati HSUH Husairi Abdi berfoto bersama pejabat yang dilantik beserta isteri di gedung Agung Amuntai, Senin (25/4/22). (ANTARA/Eddy A/Kominfo HSU)


Husairi mengatakan seorang pejabat hendaknya mencamkan kepada dirinya bahwa ketika diambil sumpah jabatan dan dilantik menjadi seorang pejabat, ada konsekuensi dan tanggungjawab besar yang menuntut mereka berlaku amanah.

"Bekerjalah dengan sebaik-baiknya sesuai dengan apa yang menjadi tugas pokok dan fungsi serta menaati dan mempedomani segala aturan yang berlaku," kata Husairi.

Pelantikan dilaksanakan di Gedung Agung Amuntai, disaksikan pejabat Forkopimda dan para  pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten HSU.

Baca juga: Plt Bupati HSU tinjau kesiapan pengamanan mudik
Baca juga: Asrama Darul Furqan Wal ilmi laksanakan Tahfiz Ramadhan

Pewarta: Eddy Abdillah

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022