Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Said Abdullah memantau Kegiatan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) calon aparatur sipil negara di lingkup Pemkot Banjarbaru tahun 2021 yang diikuti ratusan peserta.

Pemantauan dilakukan Sekda, Senin (2/12) di Kantor Regional VIII BKN Banjarmasin di Banjarbaru didampingi Asisten II Setdakot Agus Widjaja, dan Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Sri Lailana. 

"Kami berharap, seluruh peserta dapat mengikuti SKB dengan baik sehingga hasilnya maksimal dan siapa pun yang lulus bisa mengisi formasi ASN yang telah disediakan di lingkungan pemkot," ujar Sekdakot.

Diketahui, jumlah formasi CASN Kota Banjarbaru tahun 2021 yang tersedia sebanyak 810 terdiri dari kuota CPNS sebanyak 287 formasi dan alokasi P3K 523 formasi meliputi tenaga guru, kesehatan dan teknis.
 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021