Yayasan Posko Satu Jiwa yang dibina oleh Komando Distrik Militer 1022 Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat "Bumi Bersujud" yang kurang mampu dan warga yang terdampak pandemi COVID-19 secara gratis.

"Agar penyaluran bantuan ini tepat sasaran, panitia juga bekerja sama dengan anggota Babinsa yang bertugas di wilayahnya untuk mendata warga yang berha menerima bantuan tersebut," kata Ketua Posko Satujiwa Pelda indro Turseno, di Batulicin Sabtu.

Dia mengatakan, program penyaluran sembako secara gratis terus dilaksanakan setiap Jum'at. denbfab program "Jum'at Berkah".

Pada pekan ini, panitia telah menyalurkan ratusan paket sembako kepada masyarakat miskin dan warga yang terdampak COVID-19 di Desa Sarigadung rt 07,08 dan 10. Selain itu juga menyalurkan bantuan di Desa Barokah RT 17 Kecamatan Simpang Empat.

Menurut dia, dana yang diterima oleh yayasan satujiwa mmerupakan dari mpara donatur atau hamba Allah yang enggan disebutkan namanya.

"Alhamdulillah giat kami selama ini sangat membantu sekali. Dan kami sebagai pengelola selalu bersinergi dengan pemerintah daerah untuk saling membantu dalam mengentaskan kemiskinan," ujarnya.

Indro juga berharap, dengan keberadaan Yayasan Satujiwa dapat membantu masyarakat yang ada di "Bumi Bersujud".

"Alhamdulillah di Tanah Bumbu sudah terbentuk lima posko di lima desa yakni Desa Sari Gadung, Desa Manunggal, Pematang Ulin, Bersujud dan Desa Barokah. Dan kami mentargetkan setipa desa yang ada di Tanah Bumbu akan terbentu posko," pungkasnya.
Yayasan Satujiwa salurkan bantuan warga terdampak COVID-19 (Antaranews/sjd)

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021