Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mengharapkan, agar ke depan ada dana untuk merealisasikan pokok-pokok pikiran atau dana Pokir.

Sebagaimana anggota Komisi III Bidang Pembangunan dan Infrastruktur DPRD Kalsel H Hasanuddin Murad SH kemukakan saat reses masa Sidang III Persidangan Tahun 2021 lembaga legislatif provinsi tersebut.

Sebagai contoh ketika reses di Kecamatan Anjir Pasar, Kabupaten Barito Kuala (Batola), 18 Oktober 2021, anggota Dewan provinsi yang akrab dengan sapaan Hasan itu menyatakan, pihaknya sekarang tak memiliki dana Pokir.

"Padahal Pokir itu merupakan rangkuman aspirasi masyarakat ketika melaksanakan reses, yang harus kami tindaklanjuti," ujar wakil rakyat asal daerah pemilihan Kalsel III/Batola tersebut.

"Oleh karena ketiadaan dana Pokir tersebut, kami anggota DPRD Kalsel kesulitan merealisasikan atau menindaklanjuti sebagjan dari aspirasi masyarakat," lanjut mantan Bupati Batola dua periode itu.

Dalam melaksanakan reses politikus senior Partai Golkar itu sebagaimana terjadwal secara meraton terhitung sejak 17 Oktober lalu selama delapan hari atau sampai 24 Oktober 2021 pada 16 titik empat kecamatan yaitu Kecamatan Wanaraya, Anjir Pasar, Anjir Muara dan Kecamatan Bakumpai.

Namun mengingat masih pandemi COVID-19 di Kalsel yang belum berakhir, maka kegiatan reses pun secara terbatas dan tetap mengacu pada protokol kesehatan, sehingga undangan cukup sebagai perwakilan seperti Camat, para Kepala Desa serta tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat menyampaikan aspirasi secara tertulis.

“Berbagai aspirasi masyarakat Batola  nantinya saya sampaikan ke dinas/instansi terkait, baik di lingkup pemerintah provinsi (Pemprov) Kalsel maupun pemerintah kabupaten (Pemkab) setempat agar menjadi perhatian dan ada tindak lanjutnya," ujar suami Hj Noomiliyani AS SH yang sekarang Bupati Batola.

Dalam kegiatan reses tersebut Hasan juga membagi-bagikan sembako kepada warga masyarakat setempat sebagai tali asih dan sekaligus buat meringan beban kehidupan mereka.
Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) H Hasanuddin Murad SH sedang reses di Kecamatan Anjir Pasar, Kabupaten Barito Kuala (Batola), 18 Oktober 2021 dan berkesempatan membagi-bagikan sembako kepada warga masyarakat setempat. (Istimewa/Humas Setwan Kalsel.)

Sementara pada kesempatan tersebut, Kepala Desa Danau Karya Muhammad Sholeh menyampaikan aspirasi warganya dalam bentuk proposal permohonan peningkatan sarana dan prasarana desa, di antaranya pengaspalan jalan desa sepanjang empat kilometer.

Selain itu, pengadaan mobil ambulan, pengerukan sungai sekunder sepanjang tiga kilometer, dan pembangunan jembatan beton dan lainnya, demikian keterangan pers Humas Sekretariat DPRD Kalsel melalui WA-nya, Rabu (20/10).
Foto bersama anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) H Hasanuddin Murad SH dengan warna masyarakat setempat, usai pertemuan/reses di Kecamatan Anjir Pasar, Kabupaten Barito Kuala (Batola), 18 Oktober 2021. (Istimewa/Humas Setwan Kalsel.)



 

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021