Barabai, (Antaranews Kalsel) - Tim Penggerak PKK Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang dimotori oleh hj Tintainah Harun Nurasid kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.

Pada lomba Cipta Menu Serba Ikan yang digelar di Stadion Saraba Kawa, Tanjung, Rabu (29/7) kemarin, PKK HST meraih juara pertama dikategori Kudapan.

"Ini merupakan sebuah kebanggaan kita semua, bahwa PKK HST selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk
daerah, dan saya sangat bersyukur bisa mendapat juara pertama," kata Tintainah Harun Nurasid.

Lebih lanjut, Bunda Tintainah ini juga mengungkapkan, dengan mengikuti lomba ini, anggota PKK hingga kader PKK mengerti dan faham akan pentingnya mengkonsumsi pangan yang sehat, serta emningkatkan dan membudayakan gerakan makan ikan sebagai protein hewani dalam rangka meningkatkan gizi masyarakat.

Diharapkannya dengan mengikuti lomba ini, masyarakat HST tau akan pentingnya mengkonsumsi ikan. Hj Rasmiah, sekretaris Pokja III mengungkapkan, menu serba ikan yang ditampilkan antara lain kue kabel, perkedel nila membara, sop nila bunga asmara, panggang nila merona, nasi timbelu, dan Ubi Kukus Vlaharu.

"Ubi kukus Vlaharu yang menjadi favorit bagi para juri, sehingga ubi kukus vlaharu tersebut menjadi juara
kategori menu kudapan," katanya.

Bukan hanya itu, tambahnya, PKK HST juga meraih juara kedua pada lomba cipta menu serba ikan kategori menu
keluarga.

Dijelaskannya HST akan mewakili Kalsel pada lomba Cipta menu serba ikan kategori kudapan ditingkat
nasional, pada 22 november mendatang.

Lomba ini digelar sekaligus acara pertemuan 4 bulanan PKK se Kalsel serta perpisahan Ketua TP PKK provinsi
Kalsel Ny Hj Hayatun Fardah Rudy Arifin.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015